Kate Middleton Mengenakan Kembali Busana Berwarna Baby Blue untuk Ibadah Paskah

Kate Middleton Mengenakan Kembali Busana Berwarna Baby Blue untuk Ibadah Paskah



Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk Numbei) Kate Middleton memamerkan kembali tampilan favorit masa lalu untuk kebaktian Paskah kerajaan tahun ini bersama keluarganya.

Keluarga Cambridge menghadiri Easter Mattins Service di St George's Chapel, Windsor Castle pagi ini ditemani dua anak tertua Pangeran William dan Kate, Pangeran George (8 tahun) dan Putri Charlotte (6 tahun) yang melakukan debut mereka di tradisi tahunan. Untuk acara tersebut, ibu dari tiga anak ini mendaur ulang dresscoat pesanan custom Emilia Wickstead yang sebelumnya ia kenakan saat berkunjung ke Luksemburg pada tahun 2017.




Kate kemudian mempermanis tampilannya dengan aksesori dalam berbagai warna biru, termasuk heels berwarna slate-toned, clutch berwarna pastel, dan headband dengan rona biru tua.

Dalam potret foto dari acara tersebut, Duke dan Duchess bergantian memegang tangan George dan Charlotte saat mereka memasuki gereja. Seluruh keluarga selain Louis yang berusia 3 tahun tampil berkoordinasi dengan ayah dan anak laki-lakinya mengenakan setelan biru tua. Sedangkan Putri Charlotte mengenakan kardigan biru tua di atas gaun berkerah dengan detail motif bunga yang dipasangkan dengan celana ketat biru pucat dan sepatu flat bergaya Mary Jane.




Tradisi kerajaan berlangsung tanpa Ratu Elizabeth yang sebagian besar bekerja dari rumah sejak pulih dari Covid-19. Keluarga Cambridge memimpin prosesi acara yang datang ke kebaktian tahun ini, yang baru saja menghadiri liburan ski mereka di Courchavel, Prancis.

Para bangsawan senior lainnya yang menghadiri upacara tahun ini termasuk Pangeran Edward dan Sophie, Countess of Wessex, dengan anak-anak mereka Lady Louise, dan James, Viscount Severn, serta Putri Eugenie, yang datang bersama sepupunya Peter Phillips dan kedua putrinya, Savannah dan Isla. Cucu Ratu Zara Tindell juga hadir bersama suaminya Mike Tindell dan putri sulung mereka Mia.

***

(Penulis: Quinci Legardye; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih Bahasa: Janice Mae; Foto: Courtesy of Bazaar US)

 


Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama