Kisah Pasangan Pembunuh Berantai yang Masuk 10 Most Wanted FBI

Kisah Pasangan Pembunuh Berantai yang Masuk 10 Most Wanted FBI

Foto: Alton Coleman dan Debra Denise Brown (AP Photo)




Setapak rai numbeiAlton Coleman dan Debra Denise Brown adalah pasangan yang melakukan serangkaian pembunuhan hingga perampokan. Nama Coleman bahkan pernah masuk dalam jajaran 10 orang paling dicari FBI.


Dilansir dari Murderpedia, pada Juni 1984, mereka memulai serangkaian kejahatan keji antarnegara bagian di seluruh Midwestern Amerika Serikat.


Saat itu, Debra Brown masih berusia 21 tahun. Entah bagaimana, Debra kemudian bisa menjalin hubungan dengan pembunuh dan pemerkosa Alton Coleman.


Debra Brown bahkan rela mengakhiri pertunangan pernikahan, meninggalkan keluarganya demi bergabung dengan Alton Coleman. Selama musim panas 1984 keduanya melakukan perampokan, pemerkosaan, dan pembunuhan besar-besaran di Illinois, Wisconsin, Michigan, Indiana, Kentucky, dan Ohio.


Menargetkan orang Afrika-Amerika, pasangan itu sering berteman dengan orang asing, lalu menyerang. Terkadang memperkosa dan membunuh korban mereka, termasuk anak-anak dan orang tua.


Hukuman Mati


Di Ohio Coleman dan Brown dijatuhi hukuman mati dalam setiap kasus pembunuhan, tercatat ada 8 kasus pembunuhan. Selama fase hukuman persidangan, Brown mengirimi hakim catatan yang berisi soal kepuasannya saat membunuh.



"Saya membunuh jalang itu dan saya tidak peduli. Saya bersenang-senang," tulis Brown.


Dalam persidangan terpisah di Indiana, keduanya dinyatakan bersalah atas pembunuhan, pemerkosaan dan percobaan pembunuhan dan menerima hukuman mati. Coleman juga menerima hukuman 100 tahun penjara tambahan dan Brown menerima tambahan 40 tahun atas tuduhan penculikan dan pelecehan anak.



Alton Coleman dieksekusi pada 26 April 2002


Hukuman mati Brown di Ohio kemudian diubah menjadi hidup karena skor IQ-nya yang rendah. Selain itu, hakim juga mempertimbangkan kondisi Brown sebelum bertemu Coleman.


***

Sumber: https://news.detik.com




Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama