Sesuai kalender
liturgi Katolik hari Rabu Abu 2022 jatuh
pada tanggal 2
Maret 2022.
Tinggal menghitung hari lagi umat Katolik akan
memasuki masa Prapaskah sekaligus Aksi Puasa Pembangunan (APP).
Rabu Abu merupakan
awal atau tanda umat Katolik kembali
menyadari rahmat Tuhan sekaligus menyadari kelemahan serta kerapuhan manusia.
Manusia juga kerap jatuh dalam dosa.
Dalam masa Prapaskah,
umat Katolik pun
diajak menyadari segala kelemahan, kesalahan serta membangun niat untuk
memperbaiki diri.
Rabu Abu menjadi
awal tanda pertobatan, perkabungan serta merendahkan diri menuju kemenangan
dalam kebangkitan Yesus Kristus.
Ilustrasi Rabu Abu 2022 /Pixabay/GiniGeo_Photography |
Rabu Abu merupakan
hari pertama dalam masa Prapaskah pada liturgi tahunan gerejawi. Umat Katolik pun
wajib puasa pada
hari Rabu dan Jumat Agung.
Sedangkan setiap hari
Jumat wajib pantang. Kendati
begitu, puasa dan pantang bisa
ditambah dengan hari lainnya.
Dalam masa Prapaskah
umat Katolik diharapkan
melakukan permenungan pertobatan hingga pengolahan batin.
Umat Katolik diberi
kesempatan untuk merenung, berdoa, menjalankan ibadat baik offline maupun
online, serta peduli pada sesama.
Berikut ketentuan pantang dan puasa bagi
umat Katolik:
- Puasa dalam
agama Katolik artinya
makan kenyang satu kali sehari
- Puasa wajib dilakukan
bagi orang dewasa yang sudah genap berusia 18 tahun hingga usia 60 tahun
- Pantang diwajibkan
semua yang sudah berumur 14 tahun ke atas.
- Pantang yang
dimaksud, setiap orang memilih dan menentukan sendiri hal-hal yang mau
dikurangi.
Biasanya dari hal-hal
yang paling sering dilakukan atau disukai. Misalnya, pantang makan
daging, pantang garam, pantang rokok, pantang jajan, pantang bermain
HP, dan lainnya.
Adapun peristiwa Rabu Abu hingga
Paskah jatuh di tanggal yang
berbeda setiap tahunnya, berikut tanggal penting
Prapaskah dan Paskah 2022:
- 2 Maret 2022: Hari Rabu Abu (Pembuka
masa Prapaskah)
- 25 Maret 2022: Hari Raya
Kabar Suka Cita (tidak pantang dan puasa)
- 10 April 2022: Hari
Minggu Palma
- 14 April 2022: Hari Kamis
Putih
- 15 April 2022: Jumat
Agung (Wafat Isa Almasih)
- 16 April 2022: Hari Sabtu
Suci (Vigili Paskah)
- 17 April 20222022: Hari Raya
Paskah
Sementara itu setiap
hari Jumat umat melakukan pantang sesuai
dengan aturan gereja
serta keputusan pribadi, kecuali tanggal 25
Maret 2022.
Demikianlah informasi
kapan hari Rabu Abu 2022 serta
penjelasan pantang dan puasa bagi
umat Katolik.
***