Terpilih Jadi Kepala Desa, Juanha Diarak Tandu bak Jenderal Soedirman

Terpilih Jadi Kepala Desa, Juanha Diarak Tandu bak Jenderal Soedirman

Juanha, keuchik (kepala desa) terpilih di Gampong Blang Dalam, Babahrot, Aceh Barat Daya. Foto: warga


Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk Numbei)Unik dan menarik, prosesi usai pemilihan keuchik (kepala desa) di Gampong Blang Dalam, Kecamatan Babahrot, Aceh Barat Daya. Keuchik terpilih, Juanha diarak warga pakai tandu kain sarung keliling kampung, bak Jenderal Soedirman saat perang gerilya melawan Belanda.

Juanha menang dalam pemilihan yang diikuti oleh lima calon dalam pemilihan keuchik langsung (Pilchiksung) untuk periode 2022-2028, digelar di halaman Masjid Blang Dalam, Rabu (23/3). Empat calon lainnya adalah; Rudi Wahyu, Junaidi Krisna, Jalisal Efendi, dan Muhammad Nazar.

Proses pemilihan Keuchik Blang Dalam di Abdya itu digelar mulai pukul 08.00 WIB hingga menjelang magrib. Dari kelima calon tersebut, Juanha memperoleh suara tertinggi yaitu sebanyak 480.

Setelah berhasil mengantongi suara terbanyak, kemenangan Juanha disambut meriah oleh para pendukungnya dan masyarakat Desa Blang Dalam. Warga kompak mengarak Juanha dari masjid pulang ke rumah tanpa menggunakan sandal dan sepatu.

Juanha juga ditandu serta diberikan topi bak seorang petani, hingga ditepung tawari oleh warga secara bergantian.

Juanha mengatakan, kemenangannya itu adalah kemenangan bersama dengan masyarakat. Sebab, sebelum dia memberanikan diri mencalonkan sebagai kepala desa, ia terlebih dahulu meminta persetujuan dan restu dari semua warga.

Terpilih sebagai pemimpin desa, Juanha menyebutkan, dirinya tidak muluk-muluk dan tak banyak berjanji. Karena membangun desa bukanlah dilakukan seorang diri, tapi bersama-sama dengan masyarakat.

"Membangun desa itu tentu tidak bisa oleh saya sendiri, tetapi dengan kebersamaan seluruh masyarakat. Intinya, ke depan saya akan berjuang bersama warga untuk membangun Desa Blang Dalam ke arah lebih baik ke depannya," ujar Juanha dalam keterangan tertulis yang diterima acehkini, Rabu malam.

***

Source: ACEHKINIverified-green



Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama