Lelaki hebat bukanlah mereka yang bisa menakhlukkan
hati banyak perempuan.
Lelaki hebat juga
bukan yang bermobil mewah atau harta bertumpuk
Tetapi Lelaki hebat itu adalah mereka yang selalu setia
terhadap pasangan hidupnya
Dalam suka dan duka.
Bisa menempatkan perannya sebagai pemimpin
Dalam rumah tangganya.
Menjadi sosok yang bijak bagi Istri dan anaknya
Setiap laki-laki yang sudah beranjak dewasa pasti
ingin disebut sebagai pria sejati. Namun apa sebenarnya ukuran dari seorang
pria sejati? Apakah ketampanan? Fisik yang kuat? Kemampuan memikat hati banyak
wanita? Atau kekayaan materi?
Tentu tidak ada salahnya jika seorang pria memiliki
hal-hal tersebut. Namun ibarat masakan, semua itu hanyalah bumbu pelengkap.
Sedangkan ciri utama seorang pria sejati jauh lebih mendalam dari hal-hal
tersebut. Apa saja itu? Ini dia tujuh di antaranya.
1. Mandiri
Pertama, seorang laki-laki harus bisa hidup mandiri
supaya bisa disebut pria sejati. Mandiri artinya mampu mengurus hidupnya
sendiri dan tidak lagi bergantung pada orang lain. Itu tentu mencakup
kemandirian finansial. Tapi jika kamu belum mencari nafkah sendiri pun kamu
bisa mulai belajar mandiri dengan cara mengurus semua kebutuhan dan kewajibanmu
sendiri.
Tentu itu gak berarti bahwa pria sejati gak boleh
minta bantuan orang lain. Biar bagaimanapun pria sejati juga manusia biasa yang
gak sempurna. Namun seorang pria sejati akan berusaha sekuat tenaga terlebih
dulu. Barulah ketika segala upayanya tidak berhasil, ia akan dengan rendah hati
mengakui keterbatasannya lalu minta bantuan orang lain.
2. Memegang
prinsip dengan teguh
Pria sejati harus punya prinsip. Prinsip dalam
pekerjaan, prinsip dalam berteman, prinsip dalam menjalin hubungan romantis,
dan sebagainya. Semua prinsip tersebut akan dipegangnya dengan teguh. Meski
lingkungan sekitarnya tidak mendukung sekalipun, pria sejati tetap gak akan membuang
prinsipnya begitu saja karena ia yakin prinsipnya itu benar.
Sebagai contoh, mungkin seorang pria memiliki
prinsip bahwa keluarga lebih penting daripada kekayaan. Maka ia gak akan mau
bekerja gila-gilaan sampai mengabaikan keluarganya. Bahkan meski mendapat
tawaran gaji fantastis sekalipun, ia gak akan silau dan tetap berpegang pada
prinsipnya tersebut. Itu baru namanya pria sejati!
3. Berani
melakukan hal yang benar
Seorang pria biasanya identik dengan keberanian.
Tapi keberanian yang dimiliki seorang pria sejati bukanlah keberanian untuk
berkelahi dengan orang lain atau keberanian untuk melakukan hal-hal menantang.
Sebaliknya, pria sejati punya keberanian untuk melakukan hal yang benar.
Melakukan hal yang benar butuh keberanian karena
kadang akan timbul perlawanan dari orang-orang yang merasa dirugikan. Tapi pria
sejati gak takut untuk tetap melakukannya meski ada risiko tersebut. Dan ketika
timbul konflik, pria sejati akan berusaha memadamkannya dengan diskusi, bukan
berkelahi.
4. Menghormati
orang yang lebih lemah
Tentu, ada kalanya seorang pria harus menunjukkan
kekuatannya di depan orang lain. Bisa jadi itu termasuk membela diri secara
fisik, jika situasi yang mendesak memang mengharuskan demikian. Tapi seorang
pria sejati gak akan menunjukkan superioritasnya di hadapan orang yang memang
lebih lemah darinya. Sebaliknya, ia akan menghormati mereka.
Maka seorang pria sejati gak mungkin jadi tukang
bully yang suka menindas. Terutama terhadap wanita, seorang pria sejati pasti
gak akan pernah melakukan kekerasan fisik maupun verbal. Ia justru akan sangat
menghormati wanita, entah itu ibunya, saudara perempuannya, pasangannya, atau
siapapun.
Karena menghormati wanita, pria sejati gak merasa
perlu membanding-bandingkan laki-laki dan perempuan. Ia gak akan menganggap
bahwa pria pasti lebih hebat dari wanita, tapi justru menganggap keduanya
setara. Bahkan ia gak akan gengsi mengakui bahwa wanita memiliki sejumlah
keunggulan dari pria dalam beberapa hal.
5. Punya
pengendalian diri yang kuat
Maka sebenarnya seorang pria sejati tahu bahwa untuk
bisa disebut benar-benar kuat, yang harus ia kalahkan bukan orang lain, tapi
dirinya sendiri. Ya, diri sendiri adalah musuh terkuat bagi siapapun. Jika
seorang laki-laki mampu mengalahkan dirinya sendiri, barulah ia pantas disebut
pria sejati.
Itu artinya seorang pria sejati harus punya
pengendalian diri yang kuat. Ia sanggup mengalahkan emosinya, egonya, bahkan
hasrat seksualnya yang salah. Hal-hal tersebut kadang bisa terasa begitu kuat,
tapi seorang pria sejati akan selalu berusaha mengalahkannya supaya jangan
sampai dirinya menyakiti orang lain.
6. Ucapannya
bisa dipegang
Seorang pembohong gak pantas disebut pria sejati.
Pria sejati akan berpikir matang-matang sebelum berbicara, apalagi membuat
janji. Jika ia merasa gak akan sanggup menepatinya, ia gak akan berjanji. Dan
ketika sudah berjanji, seorang pria sejati akan berupaya sekuat tenaga untuk
menepatinya.
7. Berani
bertanggung jawabpexels/Burst
Last but not least, tentu seorang pria sejati juga
harus bertanggung jawab. Seorang pria akan membuat banyak pilihan dan keputusan
dalam hidupnya. Setelah membuat pilihan atau keputusan, ia akan bertanggung
jawab atas pilihannya tersebut.
Misalnya jika seorang pria membuat keputusan untuk
berkuliah, maka tentu ia akan bertanggung jawab dengan menjalankan kuliahnya
sebaik mungkin. Jika ia membuat keputusan untuk berpacaran, ia akan bertanggung
jawab dengan selalu setia pada pasangannya. Apalagi jika ia membuat keputusan
untuk menikah.
Tanggung jawab juga harus ditunjukkan ketika membuat
kesalahan. Membuat kesalahan adalah hal wajar sebagai manusia biasa, tapi
seorang pria sejati gak akan meremehkan kesalahannya begitu saja. Ia juga gak
akan sekadar minta maaf, tapi berusaha bertanggung jawab sepenuhnya atas dampak
buruk yang dihasilkan.
Itulah tujuh tanda yang pasti dimiliki seorang pria
sejati. Tentu, gak ada manusia yang sempurna, maka mungkin ada beberapa tanda
tersebut yang belum kamu miliki sebagai laki-laki. Tapi usahakanlah untuk
memilikinya supaya kamu pantas disebut sebagai pria sejati!