Kapolres Malaka Menghimbau Warga Waspada Perdagangan Orang

Kapolres Malaka Menghimbau Warga Waspada Perdagangan Orang

Kapolres Malaka, AKBP Rudi Junus Jacob Ledo, SH., SIK 



Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk)Kepolisian Resor atau Polres Kabupaten Malaka mengimbau kepada masyarakat setempat agar waspada terhadap perekrutan tenaga kerja dengan diiming-imingi gaji besar dari orang yang dengan identitas tidak jelas agar tidak menjadi korban perdagangan manusia.

Hal ini disampaikan oleh Kapolres Malaka, AKBP Rudi Junus Jacob Ledo, SH., SIK, kepada sejumlah wartawan di Betun, Selasa 6 Juni 2023. 

"Kita mengimbau supaya masyarakat setempat waspada terhadap orang yang dengan identitas tidak jelas untuk merekrut tenaga kerja ke luar negeri supaya ditolak atau dilaporkan ke pihak kepolisian agar ditindak," jawabnya. 

Menurutnya, tindakan ini diambil karena Provinsi  Nusa Tenggara Timur (NTT) adalah daerah penyumbang korban tindak pidana perdagangan orang (TPPO) yang meninggal dunia dengan data tertinggi. Sementara Kabupaten Malaka adalah salah satu kabupaten yang berdasarkan data dari Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) tahun 2018-2022 jumlah korban TPPO yang meninggal dunia sebanyak 74 orang dan paling tertinggi dari seluruh kabupaten di NTT. 

 "Sedangkan pada tahun 2023 data yang pihaknya terima sampai bulan ini sebanyak 11 orang. Sehingga total keseluruhan dengan tahun sebelumnya sebanyak 85 orang yang meninggal akibat menjadi korban TPPO," katanya. 

Dikatakan, dengan tertingginya kasus TPPO di wilayah setempat ia meminta kepada masyarakat untuk selalu waspada dan waspada. 

"Ia meminta supaya setiap ada orang baru masuk ke wilayah kita dan mau merekrut tenaga kerja ke luar negeri atau dalam negeri harus terlebih dahulu mengecek identitasnya. Karena identitasnya tidak jelas maka sudah pasti akan berangkat tidak sesuai prosedural kalau berangkat sudah tidak sesuai prosedural maka imbasnya pada bahaya tindakan perdagangan orang," tandasnya. *** poskupang.com






 

Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama