Kesaksian Iman Agnes Mo , "aku selalu ngeliat Tuhan itu bukan kayak Tuhan. aku ngeliat Tuhan itu seperti Ayahku,"

Kesaksian Iman Agnes Mo , "aku selalu ngeliat Tuhan itu bukan kayak Tuhan. aku ngeliat Tuhan itu seperti Ayahku,"



Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk Numbei)Sudah merasakan sejak kecil, Agnez Mo mengaku menganggap Tuhan seperti ayahnya sendiri. Pelantun Karena Ku Sanggup ungkap alasannya.

Agnez Mo mengungkap soal kedekatannya dengan Tuhan. 

Penyanyi 34 tahun ini sudah merasakan kehadiran Tuhan sejak ia masih kecil. 

Bahkan, Agnez menganggap Tuhan seperti ayahnya sendiri. 

Hal itu diungkapkan Agnez dalam kanal YouTube Daniel Mananta Network, pada Senin (4/1/2021).

Setelah gua denger banyak cerita, gue ngerasa sejak gue masih sangat kecil, gue sudah merasakan kehadiran Tuhan.

Ada sebuah kerinduan, karena gua selalu ngeliat Tuhan itu bukan kayak Tuhan. Gua ngeliat Tuhan itu kayak Ayahku," ungkap Agnez Mo.

Agnez juga menceritakan saat ia selalu menghilang setelah kebaktian di gereja.

Ternyata mantan kekasih Wijin ini menghadap pendeta untuk meminta diberkati dan didoakan. 

"Kata nyokap gue, setiap minggu setelah kebaktian nyokap gue selalu bingung nyariin gue.

Terus tiba-tiba dia udah tahu, 'oh pasti gua di depan',"

Jadi gue ke depan minta Pendeta Yusuf Roni untuk tumpang tanganin gue.



Jadi aku masih sangat kecil, tapi gue minta pendeta untuk tumpang tangan dan bilangin, bisakah kamu berdoa untuk saya? Itu kayak umur 7-8 tahun kalau tidak salah," sambungnya. 

Dengan begitu, Agnez merasa dekat dengan Tuhan.

"Jadi gue tuh bukan ngeliat sesuatu yang tidak terjangkau.

Tapi justru seseorang yang sangat dekat, sangat intim.

Jadi mungkin dari kecil makanya kenapa gue pengen, 'tolongin dong', karena ya kan masih kecil aku tidak tahu cara berkomunikasi dengan-Nya," kata Agnez.

Agnez juga menyampaikan jika ia melihat dirinya sendiri sebagai alat Tuhan untuk menjalani kehidupannya. 

"Jadi kalau kita ingin membicarakan bagaimana aku melihat kehidupan, gue merasa kalau hari-hariku di dunia ini benar-benar hanya untuk menjadi alatnya Dia.

Istilahnya kayak dipinjamkan, ok Tuhan apa lagi yang Engkau ingin aku lakukan?" bebernya. 

Lebih lanjut, Agnez menceritakan perihal ia sukses dalam meniti kariernya. 

Hal itu dilakukannya lantaran memanfaatkan talenta dan potensi yang telah diberikan padanya. 

"Bahkan pada saat gue ingin maksimal dalam bisnis hiburan

Lebih ke bisnis hiburannya ya, bukan ke dunianya

Tapi lebih ke maksimalkan talenta dan potensimu.

Aku merasa bahwa itu untuk Dia, karena itu talenta gue yang dititipin sama Dia

Dan itu caraku memandang talenta yang kumiliki," ungkapnya. 

Terlebih, Agnez menjalani kehidupan dengan cara yang sehat tanpa membicarakan kejelekan orang lain.

Hal itu karena sudah menjadi tanggung jawab untuk menjaga talenta dan potensinya.

 

"Kayak hidup sehat, hidup yang nggak nyinyirin orang atau gak gosipin orang atau fokus ke gimana caranya untuk menjadi lebih baik tiap hari.

Itu sebenarnya tanggung jawab gue untuk potensi, talenta dan hidup yang dititipin sama Tuhan.

Itulah caraku melihat kehidupan," pungkas Agnez Mo. 


***

Sumber: komposisi.xyz




 

Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama