Kisah Nelson Sarira, Korban yang Selamat Berkat ‘Bisikan’ Usai Melihat Pembantaian KKB Papua Terhadap Teman-temannya

Kisah Nelson Sarira, Korban yang Selamat Berkat ‘Bisikan’ Usai Melihat Pembantaian KKB Papua Terhadap Teman-temannya

Nelson Sarira selamat dari pembantaian KKB Papua


Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk Numbei)Nelson Sarira merupakan satu-satunya pekerja telekomunikasi yang selamat dari pembantaian Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua.

Beberapa hari yang lalu, beredar video Nelson yang menunggu penjemputan dengan meminta pertolongan melalui kamera CCTV.

Dalam video tersebut, Nelson menghampiri kamera CCTV dan meminta tolong untuk diselamatkan karena hanya dia yang selamat di titik proyek perbaikan tower telekomunikasi di Distrik Beoga, Kabupaten Puncak Papua.

Kredit Foto: TikTok/@Seputarpapua


“Semua sudah dibantai, abang jemput saya. Semua sudah dibantai,” ucap Nelson saat berbicara di kamera CCTV sambal tengok kanan kiri untuk melihat situasi sekitat, dikutip setapakrainumbei.blogspot.com dari akun TikTok @seputarpapua pada Rabu (9/3/2022).

“Sisa saya sendiri di sini, di Beoga, semua sudah mati,” lanjutnya. Video Nelson meminta tolong itu kini sudah ditonton lebih dari 23 juta kali.

Setelah meminta pertolongan, Nelson menuruni tower tempat CCTV berada. Selang beberapa waktu, ia kembali menaiki tower untuk minta dijemput.

Ia mengatakan, “Monitoring CCTV, bisakah dijemput, besok deh. Semua rekan sudah dibantai habis-habisan oleh kelompok OPM dan sisa saya sendiri bertahan di sini.”

“Oke rekan-rekan yang di Timika, bisakah dijemput besok. Sisa saya sendiri di sini, semua sudah dibantai,” lanjut Nelson.

Menurut cerita Nelson, KKB Papua melakukan penyerangan pada Rabu (2/3/2022) pukul 04.00 subuh waktu setempat di saat ia dan teman-temannya sedang tertidur.

Saat KKB Papua datang, Nelson dan teman-temannya bangun dan bersiap untuk kabur. Namun, mereka terkepung di dalam.

Nelson mengaku bahwa dia melihat teman-temannya dibantai oleh KKB Papua sebelum akhirnya melarikan diri.

Nelson bisa kabur karena dia tidur di pojok dan sebelum anggota KKB Papua mendatanginya, ia langsung meninggalkan tenda.

KKB Papua sempat mengejar Nelson, tapi dia berhasil meloloskan diri dengan bersembunyi di semak-semak.

Saat sedang mengumpat, Nelson seperti mendapat bisikan yang menyuruhnya untuk naik ke atas bukit dan bersembunyi di sana.

Meski dengan tangan yang sudah gemetar, Nelson memaksakan dirinya dan berusaha untuk naik ke atas bukit yang terjal.

Setelah itu, sekitar pukul 07.00 waktu setempat, Nelson menyadari kalau KKB Papua sudah tidak ada di tenda tempat penyerangan.

Nelson pun langsung turun dari bukit untuk mendatangi tenda itu, tapi kedelapan temannya sudah meninggal dunia.

Nelson mengecek ponsel dan laptop yang ada di tenda, tetapi sudah hilang dan hanya tersisa pakaian.

Usai berbagai usahanya untuk meminta pertolongan, Nelson akhirnya berhasil dievakuasi oleh Tim Operasi Damai Cartenz menggunakan helikopter.

***

Sumber: https://populis.id




 

Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama