Dipermalukan Brighton, Suporter ke Bruno Cs: Kalian Tak Pantas Pakai Jersi MU

Dipermalukan Brighton, Suporter ke Bruno Cs: Kalian Tak Pantas Pakai Jersi MU


Pemain Manchester United, Bruno Fernandes (TWITTER/B_Fernandes8)


Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk Numbei)Penampilan buruk kembali ditunjukkan oleh Manchester United (MU) ketika takluk dari tim medioker Brighton & Hove Albion. Akibat hasil ini, suporter atau penggemar di stadion merasa jengah dengan mengatakan “kalian tidak pantas pakai jersi MU” ke para pemain.

Setan Merah-julukan MU-memang dibuat tidak berdaya saat bertandang ke markas Brighton di Stadion AMEX pada Sabtu (7/5) malam WIB. Tim besutan Ralf Rangnick ini dibantai empat gol tanpa balas oleh The Seagulls-julukan Brighton-.

David de Gea yang menjadi penjaga gawang, hanya bisa melongo melihat gawangnya dibobol empat kali oleh tuan rumah. Masing-masing lewat Moises Caicedo (15’), Marc Cucurella (49’), Pascal Gross (57’), dan Leandro Trossard (60’).

Ini menjadi kekalahan ke-11 yang ditelan oleh Manchester United di Liga Primer Inggris 2021-2022. Buruknya lagi, ini juga jadi kekalahan telak kesekian kalinya yang dialami Setan Merah.

Sebelumnya, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan tercatat sudah kalah telak lima kali dengan kebobolan lebih dari empat gol, yakni ketika melawan Liverpool (0-5), Liverpool (4-0), Watford (4-1), Manchester City (4-1), dan Leicester City (4-2) di musim ini.

Hasil ini juga berarti asa Man United untuk lolos ke Liga Champions musim depan, harus sirna. Sebab, Setan Merah hanya mampu mengoleksi 58 poin dari 37 laga, terpaut lima angka dari Arsenal yang ada di posisi empat dengan menyisakan satu laga saja.

Rentetan hasil buruk ini lantas membuat para suporter yang hadir di stadion kesal. Mereka bahkan tak sungkan untuk melantunkan lagu yang cukup menyakitkan bagi para pemain.

"Anda tidak cocok untuk mengenakan jersi Manchester United,” lantun suporter MU, seperti dikutip dari Manchester Evening News, Minggu (8/5).

Bruno Fernandes yang mendengar lantunan tersebut, langsung meresponsnya. Gelandang serang asal Portugal itu mengakui bahwa ia dan rekan-rekannya memang tampil buruk dan ikhlas menerima kemarahan penggemar.

"Saya memasukkan diri saya dalam hal itu. Apa yang kami lakukan hari ini, apa yang saya lakukan hari ini, tidak cukup (layak) untuk mengenakan jersi Manchester United dan saya menerimanya,” katanya kepada Sky Sports.

Selanjutnya, Manchester United akan memainkan pertandingan pekan terakhir atau ke-38 pada Minggu (22/5) mendatang dengan bertandang ke markas Crystal Palace. Kemenangan wajib diraih bila ingin memastikan satu tempat ke Liga Europa musim depan.[] Akurat.co

 


Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama