Bravo! Mo Salah Catatkan Rekor Hattrick Tercepat dalam Sejarah Liga Champions

Bravo! Mo Salah Catatkan Rekor Hattrick Tercepat dalam Sejarah Liga Champions

Selebrasi pemain Liverpool Mohamed Salah usai mencetak gol ke gawang Rangers pada pertandingan Grup A Liga Champions di Ibrox Stadium, Glasgow, Skotlandia, Inggris. Foto: Lee Smith/REUTERS


Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk)Liverpool bersua Rangers di pertandingan lanjutan Liga Champions 2022/23, Kamis (13/10) dini hari WIB. Di laga ini, Mohamed Salah menjadi bintang dalam pesta gol 7-1 The Reds atas tuan rumah.

Mo Salah mencetak hattrick di pertandingan ini, masing-masing golnya terjadi pada menit 75', 80' dan 81'. Salah menciptakan hattrick dalam waktu hanya enam menit 12 detik. Dan, pencapaian ini merupakan hattrick tercepat dalam sejarah Liga Champions.

''Mo Salah mencetak hattrick hanya dalam enam menit 12 detik di antara gol pertama dan ketiganya. Ini merupakan yang tercepat dalam sejarah Liga Champions,'' tulis laporan OptaJoe.

Menariknya, di pertandingan ini Salah tidak main sejak menit awal. Ia duduk di bangku cadangan dan baru diturunkan memasuki menit 68 dengan menggantikan Darwin Nunez.

Adapun Gol-gol Liverpool lainnya dicetak oleh Roberto Firmino (24' dan 55'), Darwin Nunez (66'), serta Harvey Elliott (87'). Sementara itu, gol Rangers dibukukan oleh Scott Arfield (17').

Kemenangan ini membuat Liverpool kini memiliki sembilan poin dari empat pertandingan Liga Champions. Liverpool masih bertengger di posisi kedua di bawah Napoli yang punya 12 poin.

 


Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama