Lantik 57 Kepala Sekolah, Kadis Dikbud NTT: Menjadi Pemimpin Itu Seni & Lihat Daftar Nama 57 Kepala SMA/SMK/SLB Usai

Lantik 57 Kepala Sekolah, Kadis Dikbud NTT: Menjadi Pemimpin Itu Seni & Lihat Daftar Nama 57 Kepala SMA/SMK/SLB Usai

Lantik 57 Kepala Sekolah, Kadis Dikbud NTT menyatakan menjadi pemimpin Itu Seni. (voctorynews.id/kekson salukh)


Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk)Sebuah pesan penuh makna disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadis Dikbud)  NTT Linus Lusi saat melantik 57 Kepala Sekolah, Selasa (14/2/2023), yakni menjadi pemimpin merupakan seni.

Pesan bahwa menjadi pemimpin merupakan seni itu disampaikan Kadis Dikbud NTTLinus Lusi dalam sambutan saat melantik 57 Kepala sekolah tingkat SMA/SMK/SLB Negeri di NTT.

Menurut Kadis Dikbud NTT, menjadi pemimpin atau kepala di sebuah instansi pemerintah maupun swasta adalah suatu seni. Seni bagaimana mengarahkan, memotivasi, memberi suatu keteladanan dan mempengaruhi untuk mewujudkan visi Pendidikan. 

"Kalian (Para Kepala Sekolah) adalah orangnya, karena itu dalam suatu unit Pendidikan membutuhkan kepala yang disebut Kepala Sekolah. Seni kepemimpinan harus dilaksanakan dengan baik," cetusnya.

Lanjut Linus Lusi, menjadi kepala sekolah di kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur dalam slogan NTT bangkit, NTT sejahtera membutuhkan nyali,  komitmen, loyalitas, militansi, peduli, cerdas, membangun jaringan kerja dan menunjukkan ekspektasi dan cita-cita secara nyata. 

"Karena itu Ikuti Aku. Jangan di belakang atau di tengah tapi di garda terdepan. Itulah pemimpin perubahan. Camkan ini secara baik-baik. Di aspek lain bahwa sekolahmu harus terdepan untuk meraih karakter yang unggul, literasi yang mahir, numerasi yang cakap serta handal dalam pendidikan vokasional," tegas Linus Lusi.

Para kepala sekolah yang dilantik harus memiliki kemampuan komparatif dan spesifik mutlak dianut utuk kemajuan Pendidikan di jenjang SMA, SMK maupun SLB.

Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur saat ini melalui sektor Pendidikan terus berupaya melakukan pemenuhan sarana prasarana Pendidikan, penguatan kompetensi kepala sekolah, para guru dan siswa melalui pola strategi dan pendekatan.

Ia menambahkan, tahapan pelantikan Kepala Sekolah itu menandai suatu fase kepemimpinan yang selama ini telah berproses. 

"Proses itu sudah mulai saat menjadi siswa, mahasiswa, guru honorer, guru, PNS, Wali kelas, ketua jurusan, Instuktur kurikulum, guru berprestasi, Wakil Kepala Sekolah dan terlibat kepanitiaan sekolah maupun dalam aktivitas sosial kemasyarakatan dan mengikuti serangkaian tes kepala sekolah di Asesmen Center BKD," pungkasnya.

Berikut 57 nama dan tempat tugas Kepala SMA/SMK/SLB Negeri di seluruh NTT yang dilantik. 

 1. Daryana Frissina Mage (SMAN 2 Kupang).

2. Samuel Djami Riwu (SMAN 8 Kupang).

3. Mursalin Ngala (SMKN 7 Kupang).

4. Adelci M. Bana (SMAN 1 Semau).

5. Pattrysia Obe Koroh (SMAN 2 Takari).

6. Zetlyanus Hany Octavianus (SMAN 2 Fatuleu).

7. Adel Waingu Belamata (SLBN Am Roit).

8. Rovis Elepthus Selan (SMAN 1 Soe).

9. Filmon Nubatonis (SMAN Fatukopa).

10. Getreda Y.Oematan (SMAN Benlutu).

11. Eri Erince Manu (SMAN Nunkolo).

12. Zam Luther Kase (SMAN Sambet).

13. Sem Taloim (SMAN Sahan).

14. Imanuel Fenuel Sanam (SMAN Salbait).

15. Nifron K.A.Fallo (SMKN 2 Soe).

16. Astrit J. Markus (SMAN Basmuti).

17. Cornelia Ndeti Bullu (SMKN Tunua).

18. Yublina A. Lenamah (SMKN Mollo).

19. Herlyana L. Mude (SMK Negeri Restorasi Manufui).

20. Defritus Demetrius Benu (SLBN Manekat Niki-Niki).

21. Florida Perigrina Bere (SLBN Nitsae).

22. Gabriel Kueain (SMAN Liae).

23. Desri Sermiyati Meda (SMKN 2 Sabu Barat).

24. Yonas Yeferson Lapekoli (SMAN Dingkanal).

25. Muhammad  Durahman Bura (SMKN Bakalang).

26. Antonia Nuna Kein (SMAN 1 Solor Barat).

27. Gregorius Bernusa Tukan (SMAN 1 Adonara).

28. Lusia Yasinta Tuti Fernandes (SMK Negeri 1 Larantuka).

29. Yulius Juang (SMAN Restorasi Doreng).

30. Petrus Roni (SMAN 1 Nita).

31. Ambrosius Biku (SMAN 1 Aesesa).

32. Romanus Wowa (SMAN 1 Jerebuu).

33. Kristoforus Bolong (SMAN Restorasi Riung).

34. Stefanus Fabianus Taghi (SMAN Restorasi Wolomeze).

35. Vinsensius Uke (SMAN 2 Soa).

36. Maria Alakok Wua (SMKN 1 Wolomese).

37. Lukas Ngiso Wea (SMKN 1 Jerebuu).

38. Fransiskus Lehot (SMAN Sambi Rampas).

39. Wilhelmus Gusman (SMAN 4 Lamba Leda).

40. Darius Ngkahar (SMAN 5 Poco Ranaka).

41. Hermanus Lando (SMAN 3 Ndoso).

42. Damianus Tarung (SMAN 2 Pacar).

43. Martinus Golo (SMAN 2 Lembor).

44. Maksimus Jerubu (SMAN 2 Welak).

45. Mateus Handur (SMKN 2 Welak).

46. Laurensius Jehani (SMKN 1 Boleng).

47. Yus Maria D. Romas (SMKN 1 Lembor Selatan).

48. Heribertus Janggur (SMKN 1 Reok).

 49. Yakobus Riwu (SMAN 2 Umalulu).

50. Rambu Baja Oru (SMAN 1 Waingapu).

51. Hendrik Umbu Anaratu (SMAN Pinu Pahar).

52. Apliana Ndjalapati (SMAN 1 Pahungga Lodu).

53. Tombang Simorangkir (SMAN 2 Haharu).

54. Christian Umbu Riada (SMAN 1 Restorasi Umbu Ratu Nggay).

55. Yosua Manulangga (SMKN 1 Wewewa Tengah).

56. Theresia N. W. Sri Widuri (SLBN Tuna Grahita (C) Ende).

57. Tarsisius Seraka Tukan (SLBN Tuna Grahita (C) Nubatukan).*** victorynews.id



 

 

 

Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama