Akhirnya Megawati Umumkan Mahfud MD sebagai Cawapres Ganjar

Akhirnya Megawati Umumkan Mahfud MD sebagai Cawapres Ganjar

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri tiba jelang pengumuman Bacawapres pendamping Ganjar Pranowo di DPP PDIP, Jakarta, Rabu (18/10/2023). Foto: M Risyal Hidayat/ANTARA FOTO


Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk) Ganjar Pranowo akhirnya menemukan cawapresnya untuk 2024. Hari ini, Rabu, (18/10). Adalah Menkopolhukam Mahfud MD yang akhirnya menduduki posisi itu.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengumumkan keputusan ini di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat.

"Hari ini Rabu tanggal 18 Oktober 2023 saya dengan mantap, kini saya telah mengambil keputusan, kesemuanya saya tujukan sebesar-besarnya bagi kepentingan rakyat, bangsa dan negara. Karena itulah dengan mengucapakan bismillahirrahmannirrahim, maka calon wakil presiden yang diplih oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan yang akan mendampingi Bapak Ganjar Pranowo adalah Bapak Prof Dr Mahfud MD," kata Megawati di Kantor DPP PDIP, Rabu (18/10), disambut tepuk tangan sambil berdiri (standing ovation) hadirin.

Dalam pengumuman ini turut hadir ketua umum parpol koalisi pendukung Ganjar. Mereka adalah Ketum PPP Mardiono, Ketum Hanura Oesman Sapta Odang, dan Ketum Perindo Hary Tanoesoedibjo.

Selain itu hadir pula para pengurus Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar. Seperti Ketua TPN Arsjad Rasjid hingga Wakil Ketua TPN Andika Perkasa.

Perjalanan Ganjar untuk menemukan cawapresnya cukup panjang. Sebelumnya ada sejumlah nama yang disebut seperti Menparekraf Sandiaga Uno, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa hingga Menteri BUMN Erick Thohir.

Tak hanya Megawati, dalam acara ini, sejumlah kader PDIP juga sudah hadir seperti Ketua Kehormatan Komarudin Watubun hingga Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat. Selain itu, Ketua TPN Ganjar Arsjad Rasjid dan Wakil Ketua TPN Andika Perkasa juga sudah tiba.

Sementara itu, mitra koalisi yakni Ketum PPP Muhammad Mardiono juga sudah tiba di markas PDIP. Dia berjalan kaki dari DPP PPP yang berada di samping markas PDIP. Tak lama kemudian Menparekraf Sandiaga Uno yang juga Ketua Bapillu tiba mengenakan kemeja putih. *** kumparan.com



 

Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama