Anggota Bawaslu RI, Lolly Suhenty (tengah) didampingi
Ketua Bawaslu NTT, Nonato Sarmento (kiri) saat diwawancarai wartawan. |
"Kalau untuk netralitas ASN itu terdapat di
Kabupaten Sumba Timur. Itu termasuk daerah rawan. Kemudian berkaitan dengan isu
hoax, berita bohong itu terdapat di Kabupaten Manggarai, dan termasuk juga
Malaka dan Alor," kata Ketua Bawaslu NTT Nonato Sarmento, dikutip
Selasa 17 Oktober 2023.
Kabupaten Malaka dan Alor, selain dipetakan sebagai
rawan sebaran hoax, juga terdapat potensi mengenai isu SARA. Dua kabupaten itu
pun menjadi prioritas pencegahan yang dikerjakan oleh Bawaslu.
"Memang kerja kolaborasi pencegahan
partisipatif itu kami lakukan secara masif. Kolaborasi bersama stakeholder,"
sebut dia.
Bahkan pola sosialisasi yang dilakukan Bawaslu
di tingkat Kabupaten maupun Panwascam juga lebih detail hingga dari rumah ke
rumah. Pola turun ke lapangan menjadi penting dilakukan.
Menurut Nonato Sarmento, pemetaan rawan konflik itu
bukan pada aspek Kamtibmas. Namun, lebih kepada analisa berdasarkan riset yang
telah dilakukan oleh Bawaslu.
Nonato Sarmento meminta partisipasi aktif dari
masyarakat sebagai bagian penting dalam kesuksesan pelaksanaan Pemilu.
"Kami punya kewajiban edukasi tapi
diharapkan masyarakat juga berpartisipasi secara aktif. Paling minimal
memberikan informasi, ataupun memberikan hal-hal penting, menemukan terjadi
kecurangan, bahkan proses yang dilarang seperti politik identitas dan lain
sebagainya," ujarnya.
Sebelumnya, anggota Bawaslu RI Lolly
Suhenty menyebut NTT lokalitas masalah berbeda dengan di pulau lainnya. Untuk
itu kearifan lokal menjadi sangat penting dalam upaya pencegahan.
Ia juga menyebut netralitas ASN secara keseluruhan
juga menempati posisi ketiga secara kerawanan. Untuk itu Bawaslu harus bisa
melakukan pencegahan lewat kerja sama dengan semua komponen terkait termasuk
ASN itu sendiri.
"Malaka dan Alor menjadi rawan ketika kami
meluncurkan indeks kerawanan pemilu. Malaka dan Alor itu menjadi rawan
tinggi," sebutnya, Sabtu (14/10/2023).
Menurut dia, NTT juga perlu mewaspadai bibit
intoleran. Untuk itu Bawaslu NTT perlu hati-hati dan melakukan pencegahan lebih
berbeda khusus dua Kabupaten itu.* poskupang.com