Inspiratif! Serena Francis Manajer Sepak Bola Bintang Timur Atambua yang Kian Moncreng di Bumi NTT dan Nasional

Inspiratif! Serena Francis Manajer Sepak Bola Bintang Timur Atambua yang Kian Moncreng di Bumi NTT dan Nasional



Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk)Serena Cosgrova Francis kini menjadi buah bibir atau perbincangan hangat di tengah pencinta sepak bola provinsi Nusa Tenggara Timur. Bahkan eksistensi atau keberadaannya di balik prestasi membanggakan dari deretan pemain muda SSB Bintang Timur Atambua yang sudah go publik nasional, terutama yang berkiprah di klub Dewa United dan Borneo FC (Elit Pro Academy), mampu memikat para pengelola sepak bola di tanah air dan dunia.

Animo atau perhatian yang besar dari Serena Francis dalam meramu, meracik, memoles, dan memformat talenta-talenta muda SSB Bintang Timur Atambua yang baru saja menjadi runner-up Liga Pelajar atau Piala Soeratin Cup U17 2023 zona NTT, yang berlangsung di kabupaten Ngada, NTT ini, tentunya menjadi perhatian serius dari para pemangku kepentingan yang ada di wilayah Flobamora untuk mengikuti jejak Serena dalam mengelola sepak bola yang berjenjang dan sudah pasti sangat profesional.

Profesionalitas dari Serena Francis sudah tak diragukan lagi oleh masyarakat NTT. Lantaran, berkat sentuhan dinginnya, Serena mampu membangkitkan kepercayaan diri para pemain muda Bintang Timur Atambua untuk terus menikmati proses dalam meniti karir profesional mereka di industri sepak bola.

Salah satu pemain top dan memiliki masa depan yang cerah dan menjanjikan di industri sepak bola nasional adalah Alberto P.D Soares.

Alberto P.D Soares atau yang lebih afdal dipanggil Pinki merupakan satu dari sekian pemain yang telah diorbitkan oleh Serena Francis bersama dengan jajaran pelatih di Bintang Timur Atambua.

Bintang Timur Atambua kini menjelma sebagai kekuatan baru dari tanah perbatasan Belu (Atambua) NTT.



Bagaimana tidak, dukungan moril, finansial, dan pelbagai aspek dari Serena Francis dan ayahnya Fary Djemy Francis (selaku pendiri dari SSB Bintang Timur Atambua kepada para pemain sungguh luar biasa.

Tagline "Membangun Harapan dari Tanah Perbatasan," bukanlah quotes atau caption ala kadarnya.

Akan tetapi, tangline atau semangat ini mampu dihidupin oleh seluruh stakeholder internal SSB Bintang Timur Atambua.

Hasilnya, kita selaku penikmat sekaligus pencinta sepak bola NTT saat ini pun bangga dengan talenta-talenta muda SSB Bintang Timur Atambua.

Serena Francis Siap Bangun SSB Bintang Timur Atambua di Aimere, Bajawa - NTT

Serena Francis meletakkan dasar pembinaan sepak bola SSB Bintang Timur Atambua pada disiplin ilmu humaniora.

Memanusiakan manusia barangkali sudah menjadi hal biasa dan kedengarannya tak asing lagi di telinga kita, kan?

Namun, di balik kepercayaan dan komitmen yang gigih untuk kemajuan sepak bola NTT, Serena Francis siap melebarkan sayapnya di tanah Aimere, Ngada - NTT.

Karena antusiasme suporter PSN Ngada dan bakat alami dari para pemain, perlu dikembangkan lagi demi kemajuan industri sepak bola NTT.

" Antusias masyarakat Ngada di bidang sepak bola sangat dahsyat dan harus diakui, bakat alam yang dimiliki pemain-pemain sepak bola di kabupaten Ngada sangatlah nyata. Hal ini membuat saya selaku manajer Bintang Timur Academy tertarik dan bertekad untuk melanjutkan sekolah sepak bola Bintang Timur Aimere di Bajawa" tulis Serena Francis di laman akun instagram @serenaforntt, Selasa (14/11/2023).

Fantastis dan sangat inspiratif sosok Serena Francis ini.

Demikian ulasan singkat seputar sosok manajer super cantik dan inspiratif Bintang Timur Atambua, Serena Francis dari penulis. *** kompasiana.com



 

 

Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama