RIP! Uskup Agung Ende Mgr Vincentius Sensi Potokota Meninggal Dunia

RIP! Uskup Agung Ende Mgr Vincentius Sensi Potokota Meninggal Dunia

Uskup Agung Ende, Mgr Vincentius Potokota yang dikabarkan meninggal dunia pada Minggu (19/11/2023). /Grup WA Alumni Ledalero



Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk) Kabar duka menghampiri umat Keuskupan Agung Ende dan umat Katolik di Nusa Tenggara Timur (NTT). Uskup Agung Ende, Mgr Vincentius Sensi Potokota dikabarkan meninggal dunia, Minggu, 19 November 2023.

Kabar tersebut dibagikan di WhatsApp Grup PERKUMPULAN ALUMNI IFTK – MOF, Minggu malam ini sekira pukul 19.35 WITA, yang berasal dari Vikjen Keuskupan Agung Ende, RD. Daslan Yosef, Pr.

“Selamat malam para imam dan segenap umat Keuskupan Agung Ende terkasih. Dalam rasa duka yang mendalam kami menyampaikan kabar dukacita bahwa Bapak Uskup kita, Mgr Vincentius Sensi Potokota telah berpulang ke Rumah Bapa,” tulis Romo Daslan. Diinformasikannya juga, bahwa Mgr Vincentius Sensi Potokota meninggal dunia pada Minggu, 19 November 2023, sekitar pukul 18.21 WIB (19.21 WIT).

“Hal-hal lain berkaitan dengan peristiwa dukacita ini akan disampaikan secara resmi oleh pihak Keuskupan Agung Ende,” ujarnya.

Romo Daslan kemudian mengajak semua pihak untuk mendoakan keselamatan Bapak Uskup Mgr Vincentius Potokota.

Sebagai informasi tambahan, beberapa alumni di dalam grup WA tersebut memastikan bahwa informasi tersebut merupakan kabar resmi dari pihak Keuskupan Agung Ende.

Pasalnya, sebelumnya sempat beredar hoaks di media sosial yang menyebutkan bahwa Mgr Vincentius Potokota meninggal dunia, nyatanya beliau masih dalam perawatan medis kala itu.

 “Ini info resmi dari keuskupan,” tulis seorang alumni memastikan kabar terkait meninggalnya Mgr Vincentius Potokota.

Kebenaran berita tersebut juga dipastikan awak media, pasca menghubungi beberapa pihak terkait di Ende, terutama dalam lingkup Keuskupan Agung Ende.*** floresterkini.pikiran-rakyat.com




Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama