Presiden Jokowi Resmikan Gereja Katedral Kristus Raja, Kupang NTT

Presiden Jokowi Resmikan Gereja Katedral Kristus Raja, Kupang NTT

Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat meresmikan Gereja Katolik Kristus Raja Katedral Kupang, pada Rabu (6/12) siang.


Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk) Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Gereja Katedral Kristus Raja Kupang, pada Rabu, 06 Desember 2023, siang.

Gereja Katedral ini adalah proyek infrastruktur keagamaan yang dibiayai APBN.

Dalam sambutannya, Presiden mengatakan, sejak berdiri, Gereja ini belum pernah direhab hingga diterjang badai seroja beberapa waktu lalu.

Saat ini pembangunan sudah selesai dan tampak megah.

Gereja Katedral Kristus Raja Kupang setelah direnovasi


“Saya terkagum-kagum saat masuk (ke dalam gereja) tadi. Interior di dalam sangat indah. Gereja ini direhab secara menyeluruh. hari ini kita bisa melihat bersama wajah gereja yang megah, indah dan tertata rapi. Ini gereka bersejarah di Kota Kupang”, ujarnya.

Presiden pun berpesan agar rumah ibadah berkapasitas 1500 jemaat ini, tidak hanya digunakan sebagai tempat ibadah, tapi juga bisa digunakan sebagai tempat kegiatan sosial guna memprkokoh persatuan dan kesatuan bangsa.

“Dengan memohon berkah dan anugerah Tuhan Yang Maha Esa pada siang hari ini, saya resmikan Gereja Katedral. Semoga Tuhan memberkati”, tutupnya.

Menteri PUPR RI, Basuki Hadimuljono dalam postingan instagram @kemenpupr berharap dengan pembangunan infrastruktur keagamaan ini dapat meningkatkan upaya hidup rukun bersama masyarakat Kota Kupang untuk menciptakan lingkungan yang berbudaya, beradab, dan menjunjung tinggi nilai moral.

Lanjut Menteri Basuki, pembangunan Gereja ini dilakukan sejak Maret 2022 dan telah selesai pada Desember 2022 lalu.

Lingkup pekerjaan yang menelan APBN sebesar Rp 28 miliar ini mencakup konstruksi bangunan gereja, bangunan sekretariat Paroki, menara lonceng, ruang panel dan genset. (*) 



 

Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama