![]() |
Gubernur dan Wakil Gubernur NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena - Johni Asadoma disambut dengan adat Natoni saat tiba di Kupang, Sabtu (1/3/2025) |
Keduanya tiba di
Bandara El Tari menggunakan pesawat berbeda. Gubernur NTT, Melki Laka Lena
bersama istri, Ny. Mindriyati Astriningsih tiba terlebih dahulu menggunakan
pesawat Batik Air kemudian disusul Wakil Gubernur NTT, Johni Asadoma bersama
istri, Ny. Vera Christina Sirait dengan pesawat Citilink.
Dua putra terbaik NTT
yang akrab disapa Melki-Johni tersebut tiba dengan mengenakan baju motif NTT
dan disambut sukacita oleh masyarakat di terminal umum kedatangan Bandara El
Tari Kupang diawali prosesi adat Natoni lalu pengalungan selendang tenun oleh
porter dan cleaning service diiringi alunan musik kelompok
disabilitas binaan Dinas Sosial Provinsi NTT dan Tarian Cakalele. Beliau berdua
disambut oleh jajaran Forkopimda dan Pimpinan Perangkat Daerah Lingkup Pemerintah
Provinsi NTT.
Gubernur dan Wakil
Gubernur bersama rombongan kemudian langsung menuju dari Bandara ke Kantor
Gubernur NTT, namun keduanya turun untuk berjalan kaki dari pertigaan Jalan
Palapa hingga tiba di Gerbang Kantor Gubernur NTT disambut oleh Drum Band SMA
di Kota Kupang dan ribuan ASN Lingkup Pemprov NTT lengkap dengan spanduk ucapan
selamat datang kepada Gubernur dan Wakil Gubernur NTT.
Masyarakat tampak
antusias menyalami dan menyampaikan selamat datang kepada kedua pemimpin NTT
tersebut.
“NTT ke depan
ditentukan oleh semua kerja sama kita. Semoga Tuhan menyertai niat baik kami
dan kami akan masuk ke Kantor Gubernur sebagai simbol Melki-Johni siap berkerja
lima tahun ke depan sebagai pelayan bagi masyarakat Nusa Tenggara Timur.
Kiranya Tuhan memberkati kita semua,” ungkap Gubernur Melki Laka Lena.
Selanjutnya,
Melki-Johni disambut sapaan adat dan tarian dari Paguyuban Ende, Paguyuban
Alor, Paguyuban Molo Utara dan Paguyuban Rote Ndao dari Gerbang hingga Halaman
Kantor Gubernur NTT.
Keduanya, disambut 22
pelajar yang mengenakan pakaian adat dari 22 Kabupaten/Kota di NTT di tangga
utama gedung itu.
Gubernur Melki dan
Wagub Johni yang ditemui setelah kegiatan ramah tamah yang berlangsung di
Lantai I Kantor Gubernur menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak atas
sambutan luar biasa masyarakat Nusa Tenggara Timur. Menurut mereka sambutan
hangat tersebut dimaknai sebagai harapan dari masyarakat yang dipercayakan
kepada keduanya untuk NTT Maju, Sejahtera, Sehat, Cerdas dan Berkelanjutan.
“Sejak tiba di Bandara,
saya dan Pak Johni telah disambut dengan luar biasa oleh teman-teman semua,baik
dari Forkopimda, OPD dan seluruh masyarakat NTT. Terima kasih banyak untuk
semua doa dan dukungannya untuk kami,” ungkap Gubernur Melki.
Ia juga menyebutkan, setelah
dilantik dan mengikuti kegiatan retret kepala daerah di Magelang yang
berlangsung selama 8 hari telah memberikan banyak hal yang ia dan Pak Wagub
peroleh dan ini menjadi bekal penting untuk bekerja dan melayani masyarakat NTT
dalam bingkai NKRI.
“Kita semua harus bisa
mengurus dengan spirit baru dari Presiden Prabowo, dimana kita mulai dengan
hal-hal yang penting dan betul-betul yang bersentuhan dengan masyarakat. Banyak
sekali kami menerima masukkan dalam berbagai hal termasuk aspek pemerintahan, aspek
hukum, aspek sosial budaya, dan puncaknya pada pengarahan Prabowo Subianto
terkait hal-hal penting dan mendasar tentang sebuah bangsa dan posisinya dalam
dinamika global saat ini. Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah bersinergi
untuk kemudian bisa bergerak dengan situasi global kemudian mengembangkan
potensi daerah masing-masing,” jelasnya.
“Saya dan Pak Johni
tentu melihat ini sebagai sebuah pesan agar kami bekerja dengan sungguh-sungguh
untuk menjalankan tugas kami sebagai pelayan masyarakat NTT. Kami berdua tentu
juga diharapkan bersama-sama untuk bekerja dengan baik, solid, kompak. Kalau
kami punya bahasa di Magelang itu, kami semuanya adalah petarung. Harus solid
bersatu dan bertarung untuk bisa mengenali semua situasi dengan baik,” tutup
Gubernur Melki.
Senada dengan itu,
Wakil Gubernur NTT, Johni Asadoma mengapresiasi sambutan yang luar biasa dari
masyarakat NTT dan siap bekerja bagi kesejahteraan masyarakat NTT.
“Sambutan dari masyarakat NTT sungguh luar biasa. Ini jadi spirit dan semangat bagi saya dan Pak Gubernur untuk bekerja semaksimal mungkin, bekerja dengan sekuat tenaga untuk kesejahteraan masyarakat di Provinsi NTT. Kami harapkan dukungan doanya,”tutur Johni. (red/*) NTT Pembaharuan