banner Jalan Diponegoro Tulamalae Atambua Kabupaten Belu Rusak Parah, Warga Keluhkan Banyak Pengendara yang Jatuh

Jalan Diponegoro Tulamalae Atambua Kabupaten Belu Rusak Parah, Warga Keluhkan Banyak Pengendara yang Jatuh

JALAN RUSAK - Kondisi Jalan Diponegoro di Kelurahan Tulamalae, Kecamatan Atambua Barat, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur, kian memprihatinkan. Gambar diambil, Minggu (27/4/2025). 



Suara Numbei News - Kondisi Jalan Diponegoro di Kelurahan Tulamalae, Kecamatan Atambua Barat, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT) kian memprihatinkan. 

Pantauan Pos Kupang pada Minggu (27/4/2025), sejumlah titik di sepanjang ruas jalan ini, mulai dari simpang empat Tulamalae hingga depan SDN Wirasakti Atambua, tampak dipenuhi lubang-lubang besar dengan kedalaman bisa mencapai 15-30 cm dan lebar hampir 2 meter. 

Warga menilai kondisi ini sangat membahayakan pengguna jalan, khususnya pengendara sepeda motor.

David, warga RT 14 RW 004 Kelurahan Tulamalae, mengungkapkan kerusakan jalan ini sudah berlangsung kurang lebih dari dua tahun. 

Meski sempat ada upaya perbaikan dengan tambal sulam oleh petugas dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), perbaikan tersebut tidak bertahan lama.

"Awalnya lubangnya kecil, tapi karena setiap hujan tidak ada perhatian serius, kerusakan makin parah. Apalagi saluran drainase di sini juga tidak berfungsi, akhirnya air menggenang dan mempercepat kerusakan jalan," ujar David, kepada Pos Kupang.

Lebih lanjut, David mengungkapkan jalan berlubang ini sering menjadi penyebab kecelakaan, baik pada siang maupun malam hari. 

Menurutnya, kasus jatuhnya pengendara motor justru lebih sering terjadi pada malam hari akibat minimnya penerangan di sepanjang jalan tersebut.

"Sudah banyak yang jatuh di sini. Kalau malam lebih parah, soalnya gelap dan lubangnya tidak kelihatan," tambahnya.

David berharap agar Pemerintah segera melakukan perbaikan menyeluruh, mengingat jalan tersebut juga menjadi jalur utama bagi anak-anak sekolah dan warga yang beraktivitas setiap hari.

"Harapan kami, pemerintah segera memperbaiki jalan ini. Kasihan anak-anak sekolah dan pengguna jalan lainnya. Jangan sampai menunggu ada korban baru bertindak," pungkasnya. (gus) *** poskupang.com



Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama