Pastor Juan Antonio Meninggal Terkena Tembakan dari Kelompok Bersenjata

Pastor Juan Antonio Meninggal Terkena Tembakan dari Kelompok Bersenjata



Setapak rai numbei - - Seorang Pastor Fransiskan meninggal dunia karena terkena tembakan dari dua kelompok yang sedang berperang. Saat itu Pastor yang bernama Juan Antonio itu sedang dalam perjanalan untuk merayakan Misa dan memberikan sakramen di daerah pedesaan Meksiko.

Daerah ini memang dikenal dengan konflik kartel narkoba yang bekepanjangan. Pastor Juan Antonio Orozco, 33 tahun, berangkat pada 12 Juni, pagi hari.


“Dia melaju ke daerah pedesaan di negara bagian Durango Barat, di mana saat itu dia memasuki konflik baku tembak dua kelompok yang bertempu di atas Durango,” kata Uskup Luiz Flores dari Tepic dalam sebuah postingannya di media sosial seperti dikutip dari Chatolic Reviw, Kamis, 17 Juni 2021.

 

Dalam postingan itu, Uskup juga menyertakan foto korban (Pastor Juan Antonio) yang tampak mengenakan jubah putih.


Dia tampak tergeletak di depan mobil merah. Berdasarkan identifikasi, diketahui bahwa mobill yang ia bawa telah memiliki beberapa lubang peluru.


Lubang ini diduga karena tembakan dari kelompok yang sedang berperang saat itu.


Juru bicara Ordo Friars Minor (OFM), Pastor Gilberto Hernandez mengatakan, imam yang terbunuh telah melakukan perjalanan untuk merayakan Misa di sebuah desa terpencil.


Imam Fransiskan

Pastor Oroczo adalah salah satu dari tiga imam Fransiskan yang melayani paroki Santa Lucia de la Sierra di negara bagian Zacatecas. Negara bagian ini memang dikenal sebagai daerah yang keras dan terisolasi.


Hernandez juga mengatakn bahwa tidak ancaman terhadap Orozco, meskipun wilayah itu memiliki masalah keamanan publik.


“Kematian Pastor Paroki kami sangat mengejutkan kami,” kata sebuah pernyataan di halaman Facebook Paroki Santa Lucia de la Sierra.


“Kami menyerukan kepada otoritas sipil untuk segera mengakhiri kekerasan dan pelecehan terhadap komunitas kami. Sekarang ada banyak korban di antara orang-orang kita dan sekarang pastor kita. Siapa selanjutnya?,” lanjut dalam postingan itu.


Kematian Pastor Juan Antonio menandari pembunuhan terbaru seorang imam di Meksiko. Setidaknya sejak tahun 2012, menurut pusat data Katolik, telah ada 29 imam yang terbunuh di Meksiko.

 

Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

2 Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

  1. Diharapkan kepada semua otoritas sipil untuk menangani kasus ini dengan baik.

    BalasHapus
  2. Diharapkan kepada semua otoritas sipil untuk menangani kasus ini dengan baik.

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama