PPP dan PAN Provinsi NTT Deklarasikan Ganjar Pranowo Jadi Capres

PPP dan PAN Provinsi NTT Deklarasikan Ganjar Pranowo Jadi Capres

PPP Nusa Tenggara Timur mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (ANTARA/HO-Humas Pemprov Jateng)



Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk)Dewan Pimpinan Wilayah Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Amanat Nasional (PAN) Nusa Tenggara Timur mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden 2024. Deklarasi tersebut berlangsung Minggu (16/10).

Keputusan bakal diserahkan ke pengurus PPP dan PAN tingkat pusat. Mengenai PPP, keputusan pengurus NTT itu akan diberikan kepada Plt Ketua Umum Mardiono.

"Dengan mengucapkan Bismillah Hirohmannirohim, menetapkan Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden Republik Indonesia Periode 2024-2029," kata Wakil Ketua DPW PPP Provinsi NTT, Ramli Muda didampingi Ketua DPW PPP NTT Djanudin Lonek saat membacakan pernyataan deklarasi.

DPW PPP menganggap Ganjar sebagai tokoh nasional sejati, negarawan dan memiliki kesamaan visi misi untuk melanjutkan program kerja Presiden Joko Widodo.

Menurut Ketua DPW PPP NTT, Djainudin Lonek dukungan terhadap Ganjar Pranowo diputuskan dalam Rapat Pimpinan Wilayah yang berlangsung sejak Sabtu (15/10).

"Ini sesuai hasil keputusan Rapimwil dari seluruh DPC PPP di NTT, yang diputuskan secara aklamasi" kata Djainudin.

Dia menyampaikan sesuai hasil diskusi saat rapimwil, Ganjar Pranowo dianggap paling realistis untuk memimpin Indonesia selanjutnya.

Selain itu, walaupun Ganjar Pranowo adalah kader PDIP, tetapi secara historis dianggap memiliki hubungan emosional yang sangat kuat dengan PPP.

"Karena rencana pembangunan jangka panjang dari Jokowi itu bisa tidak ditindaklanjuti orang lain sehingga Ganjar yang paling realistis melanjutkan estafet kepemimpinan bapak Jokowi," tegasnya.

Sementara itu, Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi NTT juga mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo. Deklarasi tersebut dipimpin Ketua DPW PAN NTT, Awang Notoprawiro, yang dihadiri seluruh pengurus DPW NTT maupun DPC di Kupang, Sabtu (15/10/2022).

Keputusan diambil atas kesepakatan bersama dengan semua pengurus di semua tingkatan di DPW NTT.

"Kami seluruh kader PAN NTT menindaklanjuti hasil Rakerwil PAN NTT, dengan ini menyatakan mendukung saudaraku Ganjar Pranowo untuk menjadi calon presiden dari PAN," kata Awang saat deklarasi.

Pernyataan dukungan terhadap Ganjar Pranowo ini nantinya akan dibawa ke DPP PPP tingkat pusat. Selanjutnya, PPP akan membicarakan dengan Golkar dan PAN yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).*** cnnindonesia.com



Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama