Oetune di Amanuban Selatan Kabupaten TTS - NTT, Pantai Padang Pasir Terluas di Indonesia

Oetune di Amanuban Selatan Kabupaten TTS - NTT, Pantai Padang Pasir Terluas di Indonesia



Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk)  Kawasan timur Indonesia terutama NTT dianugerahi Tuhan potensi alam yang indah untuk menjadi daerah tujuan wisata

Bukan hanya Flores dan Sumba, Pulau Timor juga sebetulnya memiliki beberapa darah tujuan wisata yang eksotis.

Salah satunya Pantai Wisata Padang Pasir Oetune, di Amanuban Selatan Kabupaten Timor Tengah Selatan.

Pantai Wisata Padang Pasir Oetune dikenal luas merupakan Padang Pasir terluas di Indonesia, dengan luas sekitar 100 meter persegi. Tidak ada pesisir pantai seluas yang dimiliki Pantai Oetune NTT.

Dengan Padang pasir yang begitu luas, daerah tujuan wisata Oetune memberi banyak pilihan aktivitas bagi para pengunjung selama berwisata ke Oetune.

Bermain dan berlari-lari di Padang Pasir Oetune memberikan sensasi tersendiri, sambil menikmati panorama pasir yang begitu luas.

Padang Pasir Oetune juga terkadang membentuk lekukan-lekukan yang indah, sangat bagus untuk menjadi layar belakang foto anda.



Untuk mendapatkan foto prewed dengan kesan Padang Pasir Oetune seperti di negara Jazirah Arab, maka Pantai Padang Pasir Oetune adalah pilihan yang tepat.

Anda bisa mendapatkan gambar dengan kesan Padang Pasir dengan tidak terlihat seperti di tepi pantai. Sebab hamparan pasirnya begitu luas.

Terkadang gunung pasir di tepi pantai menutupi pemandangan permukaan air laut, sehingga ketika dipotret yang muncul hanya Padang pasir.

Dilansir Indonesiakaya.com bahwa selain keindahan Padang pasirnya, pantai Oetune juga menawarkan pesona gelombang laut yang unik.

"Pantai Oetune juga memiliki gelombang ombak pecah yang sangat unik di setiap gulungannya," demikian indonesiakaya.com dikutip Kliklabuanbajo.id Senin (21/11/2022).

Pesona buih gulungan gelombang air laut yang jernih, dipadu biru lautan yang bening menambah pesona Oetune NTT.

Selain gelombang lautnya, Oetune juga memiliki keindahan pada pohon kasuari yang tumbuh di tepi pantai. Usianya juga terbilang sudah tua.

Bagaimana Anda bisa mengakses padang pasir yang begitu indah di NTT?

Berjarak sekitar 115 km dari Kota Kupang, Anda dapat menghabiskan waktu tempuh sekitar 2,5-3 jam lamanya.

Pengunjung dapat menyewa kendaraan terlebih dahulu di Kota Kupang ataupun menggunakan kendaraan pribadi untuk menuju lokasi pantai.

Pengunjung harus melintasi jalur lintas selatan yang diresmikan oleh Presiden Soeharto pada awal tahun 1990-an dengan kondisi jalan bervariatif.

Mulai dari jalanan yang berkelok-kelok dan naik turun bukit dan lembah.

Namun di sepanjang perjalanan menuju pantai, hamparan perbukitan serta rumah-rumah penduduk khas Timor akan menemani perjalanan Anda.

Kurang lebih setelah 2,5 jam berkendara, Anda akan menemukan persimpangan yang apabila lurus maka akan menuju Pantai Kolbano.

Letak Pantai Oetune berada sebelum kawasan Pantai Kolbano.

Di kanan jalan Anda akan melihat beberapa spanduk dan baliho mengenai wisata Pantai Oetune, kemudian arahkan kendaraan Anda belok ke kanan menuju lokasi.

Setelah membayar tiket masuk Pantai Oetune, Anda sudah disambut lopo-lopo (pendopo kecil khas Timor) di pantai.

Berhentilah sejenak, untuk kemudian bersiap-siap memasuki petualangan baru menikmati Padang Pasir Oetune.

Anda bisa berlari-lari, atau berjalan mengitari Padang pasir Oetune. Jangan lupa mengabadikan moment itu, sebagai kenangan tak terlupakan sepanjang hidup Anda.

Selain pesona alam Padang Pasir, pengunjung tentu akan merasakan keramahan masyarakat lokal. Terutama anak-anak yang menawarkan buah lontar muda.

Tidak perlu merogoh uang banyak, hanya dengan Rp.5000 sudah bisa menikmati buah lontar, dan memuaskan dahaga Anda.

Agar nyaman selama berwisata, jangan lupa untuk membawa pelindung kepala seperti topi atau kain penutup kepala.

Cuaca panas tepi pantai Timor akan membuat Anda tidak nyaman berlama di tepi pantai, jika tidak membawa serta pelindung kepala.

Saat yang terbaik untuk datang ke Oetune agar bisa mendapatkan foto yang baik, datanglah pagi dan sore. Maka Anda akan membawa pulang foto yang menakjubkan.

Selamat datang ke Kupang NTT, jangan lupa mampir ke Oetune, spot wisata Padang Pasir terluas Indonesia di pesisir selatan Pulau Timor. ***

 


Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama