Realisasi penyaluran dana desa di Wilayah NTT capai Rp1,2 triliun

Realisasi penyaluran dana desa di Wilayah NTT capai Rp1,2 triliun

Dana desa yang disalurkan pada tahap pertama mencapai Rp808,34 miliar untuk 3.026 desa...
Kepala Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Kementerian Keuangan Provinsi Nusa Tenggara Timur Catur Ariyanto Widodo (FOTO ANTARA/Benny Jahang)


Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk)Kepala Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Kementerian Keuangan Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Catur Ariyanto Widodo mengatakan realisasi penyaluran dana desa hingga Juni 2023 telah mencapai Rp1,2 triliun yang disalurkan melalui tiga tahap untuk 3.026 desa di provinsi berbasis kepulauan ini.

"Penyaluran dana desa di NTT sudah mencapai 48 persen dari total pagu anggaran dana desa mencapai Rp2,68 triliun lebih," kata Kepala Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Provinsi Nusa Tenggara Timur Kementerian Keuangan Catur Ariyanto Widodo dalam keterangan yang diterima di Kupang, Kamis, (27/7/2023).

Ia mengatakan penyaluran dana desa dilakukan melalui tiga tahap hingga total dan desa yang telah tersalurkan hingga 30 Juni 2023 mencapai Rp1,2 triliun lebih.

Dana desa yang disalurkan pada tahap pertama mencapai Rp808,34 miliar untuk 3.026 desa dan tahap kedua direalisasikan penyaluran dana desa sebesar Rp269,92 miliar untuk 1.272 desa dan penyaluran dana desa tahap ketiga sebesar Rp 5,44 miliar untuk 29 desa.

Ia menyebutkan Kabupaten Alor merupakan kabupaten di Provinsi NTT  yang persentase penyaluran dana desa terbesar mencapai 71,1 persen dari total anggaran dana desa mencapai Rp 130,6 miliar.

Sementara itu dua kabupaten di NTT yang penyaluran dana desa yang masih rendah yaitu Kabupaten Belu baru mencapai 39,3 persen atau Rp24,59 miliar dari alokasi dana desa sebesar Rp62,59 miliar.

Selain itu penyaluran dana desa di Kabupaten Kupang baru mencapai 39,8 persen dengan realisasi anggaran mencapai Rp59,50 miliar dari total dana desa sebesar Rp149,3 miliar.

Selain itu juga disalurkan dana bantuan langsung tunai dana desa untuk triwulan pertama telah disalurkan dana Rp114,99 miliar untuk 3.026 desa dan triwulan kedua mencapai Rp47,54 miliar untuk 2.489 desa penerima bantuan langsung tunai di Provinsi NTT, demikian Catur Ariyanto Widodo. *** antaranews.com



Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama