Edward Tannur Akhirnya Muncul Perdana Usai Kasus Anaknya Ronald Bunuh Pacar: Mohon Maaf

Edward Tannur Akhirnya Muncul Perdana Usai Kasus Anaknya Ronald Bunuh Pacar: Mohon Maaf

Anggota DPR RI Fraksi PKB, Edward Tannur. Foto: Dok. Istimewa


Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk)Anggota DPR RI Fraksi PKB, Edward Tannur, muncul perdana ke publik usai anaknya Gregorius Ronald Tannur ditetapkan jadi tersangka atas kasus pembunuhan yang menewaskan Dini Sera Afrianti (29), pacarnya sendiri.

Edward menyampaikan turut berduka cita atas tewasnya Dini dan menyesalkan perbuatan anaknya. Dia mengatakan akan mengikuti kasus itu secara transparan.

"Secara baik, tertib, dan transparan. Di sini saya ingin menyampaikan kepada teman-teman media bahwa saya sangat berbela sungkawa menyesal atas perbuatan Ronald anak saya karena kejadian ini tidak kita semua harapkan," kata Edward kepada wartawan, Selasa (10/10).

Edward juga menyampaikan permohonan maaf atas perilaku anaknya yang menganiaya Dini hingga tewas. Dia mengaku perilaku Ronald jauh dari nilai-nilai yang pernah mereka ajarkan selaku orang tua.

"Dan permohonan maaf sebesar-besarnya dan penyesalan yang mendalam atas meninggalnya saudari kita Dini Sera Afrianti, kami sebagai orang tua tidak pernah mengajarkan kepada anak kami untuk berbuat hal-hal di luar kemanusiaan," ucapnya.

Edward berharap, anaknya itu dapat mempertanggungjawabkan perbuatannya sendiri mengingat usianya sudah dewasa.

"Di luar kebiasaan dia untuk tidak mencederai orang lain. Tapi si Ronald ini kan sudah dewasa umurnya sudah 31 tahun, jadi saya pikir apa yang sudah dia lakukan harus bisa mempertanggungjawabkan baik di mata hukum, proses hukum, maupun di mata Tuhan. Di akhirat nanti tidak mungkin dia berbuat kesalahan hukum, pelanggaran hukum, saya yang masuk penjara ini kan tidak mungkin," terangnya.

Meski begitu, Edward sebagai orang tua akan tetap memberikan dukungan kepada anaknya tersebut.

“Saya tidak menyangkal dan apa pun yang terjadi kepada anak saya, saya perlu memberikan dukungan secara moril kepada dia, supaya tegar dalam menghadapi permasalahan yang ada. Tidak perlu lari dari kenyataan. Untuk apa? sebagai seorang yang dewasa, berani berbuat, berani bertanggung jawab,” tandasnya. *** kumparan.com



 

Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama