Safari di Kupang NTT, Kaesang Tampung Usulan Dana Abadi Pendidikan Calon Imam Katolik

Safari di Kupang NTT, Kaesang Tampung Usulan Dana Abadi Pendidikan Calon Imam Katolik

Foto: Kaesang saat berbincang bersama romo dan frater di sekolah Kupang (Belia/detikcom)



Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk)Ketum PSI Kaesang Pangarep mengunjungi Sekolah Seminari Santo Michael Penfui, Kupang. Dalam kunjungan safari toleransi itu, Kaesang banyak menerima masukan dari Romo maupun Frater yang ada, salah satunya mengenai dana abadi pendidikan calon imam.

Pantauan detikcom di Seminari St. Michael, Kupang, NTT pada Sabtu (28/10/2023), Kaesang bersama rombongan disambut oleh Rektor sekaligus Dosen Pembina Seminari St. Michael, Romo Theodorus Aloysius Silab.

Dalam kesempatannya, Kaesang dan para frater juga berdiskusi santai. Awalnya, salah satu Frater mengajukan pertanyaan soal salah satu program Capres Prabowo Subianto dan Cawapres Gibran Rakabuming Raka tentang Dana Abadi Pesantren.
"Terkait, dana abadi pesantren. Seminari ini juga sebuah lembaga pendidikan bagi kami calon imam. Apa mungkin ada dana abadi bagi seminari?" tanya frater itu.

Menanggapi hal itu, Kaesang berjanji akan menyampaikan masukan itu langsung kepada Prabowo-Gibran.

"Nanti akan saya sampaikan ke Pak Prabowo dan Mas Gibran secara langsung. Karena balik lagi, soal keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia. Santri dapat, masa calon Romo enggak dapat," ujar Kaesang.

Sementara itu, Dosen Pembina Seminari St. Michael, Romo Theodorus Aloysius Silab membeberkan keinginannya dalam pemerataan dan perhatian pemerintah kepada lembaga pendidikan.

"Seperti tadi yang dianjurkan bahwa adanya pemerataan perhatian terhadap lembaga pendidikan. Dalam hal ini lembaga seperti kami lembaga calon imam. Ya mungkin ada perhatian yang juga diberikan kepada kami," jelasnya.

"Kami lembaga swasta seperti ini, dan juga seperti tadi ada perhatian terhadap pesantren, Mungkin itu baik juga bila diberikan kepada kami sebagai lembaga swasta, dalam hal ini lembaga agama," sambungnya.

Bacawapres Koalisi Indonesia Maju (KIM) Gibran Rakabuming Raka sebelumnya membocorkan sejumlah program unggulannya saat pidato sebelum mendaftar ke KPU, salah satunya Dana Abadi Pesantren.

Bocoran program unggulan itu disampaikan Gibran dalam pidatonya di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, Rabu (25/10/2023), sebelum mendaftar bersama Prabowo ke KPU. Gibran mulanya memohon izin ke Prabowo untuk membocorkan program unggulannya.

"Ada PKH, milenial, generasi z, dan jangan lupa santri. Untuk itu mohon izin Pak Prabowo, saya ingin membocorkan beberapa program unggulan. Dana Abadi Pesantren," kata Gibran.

Gibran menjelaskan Dana Abadi Pesantren merupakan mandat dari undang-undang. Karena itu, Dana Abadi Pesantren menjadi salah satu program unggulannya.

"Dana Abadi Pesantren ini adalah mandat dari Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2019," ujarnya. *** detik.com




Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama