Ternyata Inilah Fungsi Sertifikat SKD dari CAT BKN untuk CPNS PPPK 2023

Ternyata Inilah Fungsi Sertifikat SKD dari CAT BKN untuk CPNS PPPK 2023



Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk)Peserta Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) akan memperoleh sertifikat dari Computer Assisted Test (CAT) Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Fungsi sertifikat SKD dari CAT BKN untuk CPNS 2023 adalah sebagai tanda bukti keikutsertaan peserta dalam SKD CPNS 2023.

Sertifikat tersebut dapat diunduh dalam kurun waktu dua tahun terhitung tanggal mengikuti SKD. Akan tetapi bukan berarti peserta dapat menggunakan nilai SKD selama dua tahun ke depan.

Peserta seleksi CPNS 2023 dapat langsung mengunduh sertifikat SKD melalui situs yang disediakan BKN yakni sertificat.bkn.go.id.

Cara Download Sertifikat SKD CPNS 2023

Selain mengetahui fungsi sertifikat SKD dari CAT BKN untuk CPNS 2023 yakni sebagai tanda bukti keikutsertaan peserta dalam SKD CPNS 2023, peserta juga harus mengetahui cara download sertifikat tersebut. Berikut langkahnya.

1.      Buka laman resmi BKN untuk mengunduh sertifikat SKD melalui sertificat.bkn.go.id.
Masukkan NIK dan nomor peserta pada kolom yang disediakan dengan benar.
Pilih tipe seleksi yang diikuti (sekolah kedinasan, CPNS, atau PPPK) pada kolom yang tersedia.

2.      Setelah memilih tipe seleksi, klik tombol "Unduh" untuk mengunduh sertifikat SKD.
Dokumen sertifikat SKD akan terunduh secara otomatis dalam format JPG.
Buka file yang telah diunduh, dan peserta akan menemukan total nilai SKD yang tercantum pada sertifikat.

3.      Sebagai informasi, fasilitas download sertifikat SKD dari CAT BKN berlaku bagi semua peserta seleksi CPNS 2023. Baik peserta yang memenuhi nilai ambang batas maupun tidak.

4.      Hasil tes SKD dan seleksi kompetensi peserta juga dapat dilihat melalui kanal YouTube BKN untuk instansi pusat dan YouTube channel masing-masing.

5.      Live score tersebut menampilkan nilai tes SKD CPNS 2023 dari berbagai instansi dan sejumlah titik lokasi atau tilok.


Demikian penjelasan mengenai fungsi sertifikat SKD dari CAT BKN untuk CPNS 2023 dan cara unduhnya. Semoga membantu.


Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama