Polisi Akhirnnya Amankan 3 Orang Terduga Pelaku terkait Meninggalnya Transpuan di Kupang NTT, 1 Masih Diburu

Polisi Akhirnnya Amankan 3 Orang Terduga Pelaku terkait Meninggalnya Transpuan di Kupang NTT, 1 Masih Diburu



Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk) Aparat kepolisian dari Polresta Kupang Kota mengamankan terduga pelaku yang menyebabkan seorang transpuan di Kupang meninggal dunia.

Kapolresta Kupang Kota Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto, Senin 25/12/2023 membenarkan penangkapan terhadap sejumlah terduga pelaku itu.

Setidaknya ada tiga orang yang sudah diamankan polisi. Saat ini, pihaknya sedang memburu satu terduga pelaku lainnya.

"Ada 4 yg di duga sebagai pelaku, 3 sudah diamankan dan 1 orang masih dalam pengejaran," tulis Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto, dalam pesan WhatsApp nya.

Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto belum menjawab ketika ditanya tentang motif dari kejadian itu. Pesan yang dikirim terbaca namun tidak dibalas.

Sementara itu, perwakilan keluarga dari Dessy atau Oktovianus Tafuli, Yusuf Tafuli berharap aparat kepolisian bisa bekerja maksimal untuk menangkap dan menindak pelaku sesuai dengan aturan yang berlaku.

"Pihak kepolisian selaku penegak hukum yang profesional agar bisa bekerja semaksimal mungkin untuk menangkap pelaku yang masih buronan, agar proses hukum bisa berjalan dengan baik," kata Yusuf Tafuli.

Dia menegaskan pada pelaku mendapat hukuman yang maksimal atas perbuatannya. Yusuf Tafuli mengapresiasi Polresta Kupang Kota yang sudah menangkap pelaku tidak lebih dari sehari.

"Semoga yang masih buronan bisa di tangkap," lanjut Yusuf Tafuli.

Sebelumnya, Dessy ditemukan dalam keadaan tidak sadar diri di depan SMAN 7 Kota Kupang, Sabtu (23/12/2023) pagi. Korban babak belur penuh lebam di wajahnya.

Dia dinyatakan meninggal dunia setelah beberapa jam dirawat di RS Leona Kupang. Sejumlah pihak mengecam dugaan tindak pidana oleh orang yang tidak bertanggungjawab itu. *** flores.tribunnews.com



 

Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama