Kabar Gembira Tunjangan Insentif Guru Sertifikasi dan Non Sertifikasi Tahun 2024 Telah Cair, Cek Sekarang!

Kabar Gembira Tunjangan Insentif Guru Sertifikasi dan Non Sertifikasi Tahun 2024 Telah Cair, Cek Sekarang!



Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk) - Kabar menggembirakan bagi guru sertifikasi maupun non sertifikasi bahwa pemerintah telah mencairkan tunjangan insentif di tahun 2024 di bulan Februari ini.

Untuk mengetahui informasi selengkapnya simak artikel ini hingga selesai.

Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Muhammad Zain menjelaskan pembayaran tunjangan fungsional guru bukan pegawai negeri sipil  tertuang dalam Keputusan Menteri Agama (KMA) Nomor 1 Tahun 2018.

“Tunjangan insentif diberikan untuk memotivasi agar guru menyerahkan dirinya untuk mencapai tujuan belajar, sebagaimana Guru yang merupakan sumber daya manusia utama dalam proses pendidikan agar mengimplementasikan disiplin ilmu yang mereka miliki,” ujarnya.

Sehingga tunjangan insentif tahun 2024 yang dimaksud ini yaitu diperuntukan bagi guru dibawah naungan Kementerian Agama.

Diketahui bahwa mulai februari 2024 tunjangan insentif sudah mulai didistribusikan ke rekening masing masing guru. Yang mana jumlah nominal yang diterima yaitu sebesar Rp. 1.425.000, .

Dan bagi Anda yang ingin mendapatkan tunjangan insentif sebelumnya harus melakukan pengajuan terlebih dahulu.

Berdasarkan surat edaran yang diterbitkan oleh Ditjen GTK Kemenag pada tanggal 23 Januari 2024 dengan Nomor Surat B-24/Dt.I.II/KU.05/01/2024 tentang Program SIMPATIKA tahun 2024 yang ditujukan kepada Kepala Kanwil Kemenag.

Yang mana isi dari surat edaran tersebut antara lain yaitu.

Sehubungan dengan telah dimulainya tahun anggaran 2024, Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah menyampaikan program SIMPATIKA di tahun 2024 dengan beberapa hal berikut:

1.      Seluruh GTK madrasah wajib melaksanakan aktivasi melalui akun masing- masing di SIMPATIKA mulai tanggal 26 Januari 2024

2.      Seluruh GTK baru yang belum terdaftar di SIMPATIKA dapat mendaftarkan keaktifannya dengan mengisi data pokok melalui registrasi GTK level 1 di Aplikasi EMIS Kelengkapan data lainnya dapat menggunakan Akun SIMPATIKA masing masing.

3.      Penutupan registrasi NSM di SIMPATIKA dan penonaktifan lembaga yang tidak memiliki NSM. Seluruh satuan madrasah yang tidak memiliki NSM melalui program verifikasi dan validasi NSM di SIMPATIKA akan dinonaktifkan dan seluruh guru dan tenaga kependidikan yang bersatminkal di madrasah tidak ber NSM akan dinonaktifkan.

4.      Kewajiban verifikasi dan validasi ulang seluruh GTK ASN, seluruh guru madrasah berstatus ASN wajib melakukan verval status kepegawaiannya di SIMPATIKA. Informasi biodata kepegawaian guru berstatus ASN akan diambil berdasarkan data di aplikasi SIMPEG jika data tidak sesuai harap melakukan perubahan SIMPEG.

5.      Pengusulan tunjangan insentif dan khusus guru dimulai pada tanggal 26 Januari sampai dengan 5 Februari 2024. Pengusulan dilakukan oleh guru secara mendidik yang kemudian disetujui/ ditolak oleh Kankemenag Kab/Kota. Guru wajib memastikan kesesuaian 5 atribut penting yaitu nama lengkap, NIK, tempat dan tanggal lahir, serta nama ibu kandung sesuai dengan dokumen KTP/KK untuk menghindari tertolak sistem Dukcapil.

Jadi apabila, tahun ini Anda belum memperolehnya, masih ada kesempatan di tahun mendatang untuk bisa melakukan pengusulan terlebih dahulu.

Karena untuk tahun 2024 ini waktu pengusulannya telah berakhir di tanggal 6 februari 2024 lalu.

Demikian informasi mengenai Tunjangan Insentif Guru Sertifikasi dan Non Sertifikasi Tahun 2024 Telah Cair, Cek Sekarang!, semoga dapat bermanfaat bagi Anda. *** naikpangkat.com



 

Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama