Jelang Deklarasi Calon Bupati Malaka 2024, Dukungan untuk Kim Taolin Terus Mengalir

Jelang Deklarasi Calon Bupati Malaka 2024, Dukungan untuk Kim Taolin Terus Mengalir



Suara Numbei News - Menjelang deklarasi Bakal Calon Bupati Malaka 2024Baliho Louise Lucky Taolin atau Kim Taolin, mulai terpasang di setiap pelosok desa yang tersebar di Malaka.

Kim Taolin, yang saat menjabat Wakil Bupati Malaka, dipastikan akan gandeng seorang figur birokrat yang cukup pengaruh di Kabupaten Malaka.

Merespons niat Baik Kim Taolin maju sebagai calon Bupati Malaka 2024, dukungan masyarakat pun tak terbendung.

"Kami masyarakat 5 kecamatan di wilayah dapil III tentu sangat mendukung niat baik Bapak Wakil Bupati Kim Taolin yang berani ambil sikap maju calon Bupati Malaka 2024," kata Januarius J Mau, saat pemasangan Baliho Calon Bupati Malaka 2024 di Desa Numponi Kamis 28 Maret 2024

Menurutnya, Kim Taolin politisi muda yang berani ambil sikap maju calon Bupati Malaka wajib didukung dan siap dimenangkan pada pilkada November 2024 nanti.

"Kita haru dukung figur muda seperti bapak Kim Taolin. Ini satu langkah tepat yang diambil Kim Taolin. Sebagai dapil III akan terus mensosialisasikan calon Bupati Malaka 2024, Kim Taolin kepada seluruh masyarakat di pelosok desa," bebernya

Lebih lanjut dikatakan, sosok Kim Taolin politisi muda yang dekat dengan masyarakat. Dia sangat layak jadi Bupati Malaka

"Kim Taolin sosok calon Bupati Malaka fenomenal yang siap disandingkan dengan siapa saja di Pilkada Malaka 2024. Ketulusan dalam melayani masyarakat itulah yang membuat mayoritas masyarakat Malaka terpikat dan siap memberi dukungan total di Pilkada 2024," katanya

Perlu diketahui, Kim Taolin saat ini menjabat sebagai wakil Bupati Malaka berpasangan dengan Bupati Simon Nahak.

Kim Taolin juga saat ini menjabat sebagai ketua DPC PKB Malaka yang mengoleksi tiga kursi DPRD Malaka dari hasil pemilihan legislatif (Pileg) pada 14 Februari 2024

Untuk maju pada Pilkada Malaka 2024, Kim Taolin sudah bangun komunikasi politik dengan beberapa petinggi partai politik baik di daerah maupun di pusat.

"Biarlah proses ini mengalir saja. Kita masih persiapan untuk pesta paskah. Setelah paskah baru kita pikirkan untuk deklarasi. Yang pastinya wakil yang akan berpasangan dengan sejauh ini sudah sosialisasi diri di masyarakat dan juga sudah bangun komunikasi dengan rumpun keluarga," ujar Kim Taolin

Dia mengaku, sejauh ini tim sudah berjalan hingga ke pelosok desa dan mendapatkan respon baik dari seluruh masyarakat Malaka.

"Banyak respon posetif dari masyarakat, namun sebagai politisi tidak boleh sembarang klaim. Sebab politik itu dinamis dia bisa berubah kapan saja," jelas mantan anggota DPRD provinsi NTT itu.

Dikatakan, masyarakat Malaka saat ini sudah sangat cerdas dalam menjatuhkan pilihan politiknya. Sehingga sebagai calon Bupati Malaka 2024 terus sosialisasikan diri.

"Sambil berjalan tentu saya juga akan menyiapkan visi dan misi sebagai calon Bupati Malaka. Yang paling penting saya bawa solusi melalui visi dan misi kepada masyarakat nanti," tutupnya.*** batastimor.com



 

 

Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama