Pemain Bintang Timur Atambua, Alberto Soares mencetak gol kedua bagi NTT di gawang Gorontalo. |
Dalam pertandingan ini,
ada empat pemain Bintang Timur Atambua yang
dimainkan pelatih NTT, Adnan Mahing. Mereka adalah Crespo Hale yang
ditunjuk sebagai kapten NTT. Berikutnya adalah Alberto Pinky Soares, Efrem dan
Yansen de Oliviera.
Dari empat pemain ini,
hanya Yansen yang tidak mencetak gol. Sementara Alberto mencetak gol kedua NTT
pada menit ke-42. Crespo di menit ke-62 dan Efrem menit ke-77. Satu gol NTT
dicetak pemain asal Manggarai Barat, Fatirahman.
Tim sepakbola NTT pose bersama sebelum melawan Gorontalo. (P0S KUPANG/HO |
Manager Bintang Timur Atambua, Serena Francis yang
dihubungi mengaku senang dengan kepercayaan yang diberikan Asprov PSSI NTT
melalui tim pelatih untuk memilih pemain BeTA masuk dalam skuad NTT. Bagi
Serena, prestasi ini merupakan buah pembinaan pemain sejak usia muda yang
kontinyu dan berkesinambungan.
“Selamat untuk Crespo,
Alberto dan Efrem yang sudah ikut mengharumkan nama NTT. Masih ada pertandingan
lainnya. Untuk itu, saya akan minta mereka untuk jangan berpuas diri, tapi
bersiap untuk menciptakan sejarah yang lebih besar di pertandingan berikutnya,”
kata Serena.
Crespo Hale sendiri
mengaku siap memberikan yang terbaik bagi NTT. “Terima kasih atas kepercayaan
yang diberikan kepada saya. Saya akan berjuang keras agar kami bisa terus
menang. Harus kerja keras untuk dapat medali,” kata Crespo.
Sebelumnya diberitakan,
NTT mencetak sejarah dalam keikutsertaannya di PON XXI Aceh-Sumut 2024.
Tak terkalahkan di penyisihan Grup D, NTT lolos ke perempatfinal cabang
sepakbola.
NTT lolos sebagai juara
Grup D setelah menang telak 4-0 atas Gorontalo. Runner-up Grup D masih
diperebutkan oleh Kalimantan Selatan dan Sumatera Barat.
Ketua Asprov PSSI
NTT, Chris Mboeik seusai pertandingan ini
mengucapkan terima kasih kepada pemain, pelatih dan ofisial yang telah bekerja
keras. Dia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah
mendukung tim sepakbola NTT.
“Terima kasih kepada
masyarakat NTT yang sudah mendukung tim sepakbola NTT di PON,” kata Chris Mboeik.
"Kemenangan ini
adalah doa dan dukungan dari seluruh masyarakat NTT. Jangan lupa untuk terus
mendukung dan mendoakan tim sepakbola NTT yang masih akan bertanding
lagi," kata Manager NTT, Ridwan Angsar.
*** poskupang.com