Dalam Kompas
Petang Kompas TV, Rabu (7/1/2026), Melkiades menjawab pertanyaan tentang
progres pencarian korban di hari ketigabelas.
Menurutnya, hingga Rabu
sore, satu korban belum ditemukan.
“Tadi saya masih
mengecek juga teman-teman di lapangan, sampai dengan tadi yang tersisa satu korban
yang belum ditemukan, pencarian sampai tadi sore belum menemukan korban,”
tuturnya.
Tim yang terlibat dalam
operasi pencarian, kata dia, sedang melaksanakan rapat tentang rencana operasi
ke depannya.
“Pak Fathur (Fathur
Rahman) sebagai komandan lapangan, Kepala Basarnas, bersama semua tim sedang
merapatkan untuk melanjutkan rencana operasi ke depan,” jelasnya.
“Bisa jadi mungkin
tambah satu dua hari ke depan, rencananya masih akan ada kelanjutan operasi.
Keputusannya setelah rapat sore hari ini,” tambahnya.
Saat ditanya apakah
operasi pencarian akan diperpanjang hingga satu atau dua hari ke depan, ia
mengatakan hal itu masih menunggu keputusan rapat.
“Masih kita tunggu
keputusan, ini masih dirapatkan antara perpanjangan sekitar satu atau dua hari
ke depan,” tambahnya.
Sebagai informasi,
kapal motor (KM) Putri Sakinah yang mengangkut wisatawan mengalami mati mesin
dan tenggelam setelah terhantam ombak di perairan Selat Pulau Padar, Labuan
Bajo, NTT pada 26 Desember 2025.
Kapal itu membawa 11
penumpang yang terdiri atas enam wisatawan mancanegara asal Spanyol, satu
pemandu wisata, serta empat kru kapal.
Di hari kecelakaan
terjadi, tujuh dari 11 orang yang berada di atas kapal berhasil diselamatkan.
Sedangkan empat orang lainnya dinyatakan hilang.
Hingga hari ini, tiga
dari empat korban hilang sudah ditemukan, sehingga masih menyisakan satu korban
lain. *** kompas TV
