Bocoran Tes dan Rincian Soal Ujian PPPK 2021 Terbaru

Bocoran Tes dan Rincian Soal Ujian PPPK 2021 Terbaru

Ilustrasi
https://sscasn.bkn.go.id/



Setapak rai numbei - Pengangkatan PegawaiPemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) telah diatur di dalam PP Nomor 49 tahun 2018 tentang manajemen pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja.

Ada beberapa rangkaian proses dalam PPPK 2021 nanti, mulai dari pendaftaran, ujian seleksi, penempatan, hingga pemberkasan.

Para guru yang mengikuti pendaftaran PPPK 2021 tersebut harus memanfaatkan jatah tes beberapa kali yang telah disediakan oleh pemerintah sebaik mungkin. Mengingat ujian seleksi ini menjadi tantangan yang cukup sulit bagi para guru, di mana mereka harus bisa menjawab tes dan juga rincian soal dengan benar.

Dalam pengangkatan PPPK 2021 nanti, pemerintah akan mengutamakan kompetensi yang dimiliki oleh setiap guru agar pendidikan Indonesia bisa semakin baik. Oleh karena itu, seleksinya pun harus berdasarkan kompetensi bukan pengalaman. 


 Lihat Juga: 

Info GTK kemendikbud.go.id 2021, Satu Juta Guru Honorer Jadi PPPK

Info CPNS dan Seleksi PPPK, Formasi Guru Terbanyak, Siapkan Persyaratannya

Setara PNS, gaji PPPK lebih besar dari dengan tunjangan kinerja?


Bocoran tes dan rincian soal ujian PPPK 2021

Berikut ini ada bocoran tes dan rincian soal ujian PPPK 2021 terbaru yang bisa Anda simak baik-baik. Kabarnya, bocoran tes dan rincian soal ujian ini akan muncul dalam ujian Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2021. Dengan mempelajari bocoran dan rincian soal ujian berikut ini, harapannya adalah supaya Anda bisa lolos ujian seleksi.

Adapun terkait bocoran tes dan rincian soal ujian PPPK 2021 ini adalah sebagai berikut:

a.     Kompetensi teknis (Sesuai Mata Pelajaran). Dalam kompetensi teknis ini memuat 50 butir soal dengan waktu 60 menit dan bobotnya harus mencapai 60 persen.

b.     Kompetensi Sosial kultural, memuat 20 butir soal dengan waktu 15 menit.

c.      Tes Bakat Skolastik (Penalaran), yang terdapat rincian sebanyak 40 butir soal dengan waktu 60 menit.

d.     Kompetensi Manajerial, memuat 30 soal dengan waktu 25 menit.

e.      Pertanyaan Wawancara, yang terdapat 10 soal dengan waktu 10 menit dan dijawab secara tertulis.

Penting untuk diketahui, bahwa seleksi kompetensi dasar pada PPPK 2021 tidak akan ada, yang ada hanya seleksi kompetensi teknis. Dengan memperhatikan bocoran tes dan rincian soal PPPK 2021 di atas, pastikan Anda mempersiapkan diri untuk menghadapi seleksi. Semoga berhasil!

Kontributor : Rishna Maulina Pratama

 

****

Sumbe Berita:

https://www.suara.com/news/2021/02/08/195757/bocoran-tes-dan-rincian-soal-ujian-pppk-2021-terbaru

 

 


Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama