Kain Tenun NTT Khusus Lelaki Bakal Tampil di Dubai Fashion Week 2023: Penasaran Bentuknya?

Kain Tenun NTT Khusus Lelaki Bakal Tampil di Dubai Fashion Week 2023: Penasaran Bentuknya?

Tenun NTT Khusus Lelaki Bakal Tampil di Dubai Fashion Week 2023. (Dok: Istimewa)


Setapak Rai Numbei (Dalan Inuk)Kabar baik datang dari industri fashion Indonesia, karena Tenun NTT karya Desainer Temma Prasetio akan melenggang di catwalk Dubai Fashion Week 2023 untuk series Autumn/Winter 2023-20024 pada 11 Maret 2023 mendatang, menampilkan koleksi yang dikhususkan untuk para lelaki.

Jika umumnya koleksi fashion hanya fokus pada busana perempuan, tapi tidak bagi Temma Prasetio, yang hendak mendobrak stigma lelaki tidak boleh terlalu memperhatikan penampilan, karena ada anggapan saat lelaki memperhatikan penampilan maka dianggap tidak maskulin atau jauh dari kata macho.

Sebagai show pertamanya di kancah internasional, Temma akan memberikan persembahan terbaiknya melalui kombinasi tenun NTT dengan berbagai bahan seperti katun twill, wool, sifon, hingga organza untuk mendapatkan kesan modern dan unik.

Tenun NTT Khusus Lelaki Bakal Tampil di Dubai Fashion Week 2023. (Dok: Istimewa)


Meski memiliki unsur heritage, yang disebut sebagai koleksi Inheritance, namun looks yang ditampilkan cenderung simpel tapi juga bold atau tegas di saat bersamaan. Selain itu, koleksi ini cenderung penuh dengan makna alias playful dan erat dengan kultural khas Indonesia.

Koleksi ini terdiri dari jaket, oversized coat, atasan bersiluet boxy, celana berpotongan loose fit dan baggy yang berfokus pada kain tenun NTT, serta sepatu Brodo yang menunjang kelengkapan koleksi.

Temma dan tenun bukanlah perpaduan baru, karena sudah digeluti selama beberapa tahun belakangan. Ini karena Temma secara langsung belajar proses pembuatan tenun NTT, yang juga ikut membina para desainer muda asal NTT dalam program bersama Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) NTT.

Temma berani menampilkan karyanya yang sarat warisan budaya Indonesia ke panggung dunia, karena sebelumnya rutin mengikuti peragaan fashion dalam negeri seperti Jakarta Fashion Week hingga Indonesia Fashion Week.

"Dubai Fashion Week 2023 akan menjadi show internasional pertama saya. Tentu memperkenalkan tenun NTT ke pasar Timur Tengah dan internasional adalah suatu misi utama. Saya ingin dunia mengenal kekayaan fabrik nusantara yang dibuat dengan dedikasi dan penuh cinta," ujar Temma melalui keterangan pers MEN/O/LOGY Pondok Indah by ZAP yang diterima suara.com, Selasa (7/3/2023).

Menariknya tenun NTT yang dipadukan Temma, berhasil ditampilkan secara unik dengan desain versatile, tidak lupa nuansa modern sekaligus haritage tetap kentara dalam koleksi ini, khususnya pada look penutup di runway Temma Prasetio bakal jadi highligt yang istimewa nantinya. *** suara.com



 

Suara Numbei

Setapak Rai Numbei adalah sebuah situs online yang berisi berita, artikel dan opini. Menciptakan perusahaan media massa yang profesional dan terpercaya untuk membangun masyarakat yang lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar hindari isu SARA

Lebih baru Lebih lama